Diduga lakukan pemukulan, Bupati Mamuju dipolisikan

Minggu, 03 Juni 2012 - 16:03 WIB
Diduga lakukan pemukulan, Bupati Mamuju dipolisikan
Diduga lakukan pemukulan, Bupati Mamuju dipolisikan
A A A
Sindonews.com - Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Majene, Sulawesi Sulatan (Sulsel) Fendra melaporkan Bupati Mamuju, Suhardi Duka ke polisi. Laporan tersebut dilakukan terkait dugaan pemukulan yang dilakukan Suhardi terhadap Fendra.

Laporan tersebut dilakukan Fendra sekitar pukul 21.00 WIB, Sabtu 2 Juni 2012. Usai melapor, Fendra beserta rekannya menuju Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Mamuju untuk melakukan visum.

Berita Acara Pemeriksaan (BAP) korban baru dimulai sekitar pukul 22.00 WITA hingga pukul 01.15 WITA dini hari, Minggu (3/6/2012). Sayangnya Fendra enggan berkomentar dengan alasan kesehatan.

Dikonfirmasi via telepon usai pemeriksaan, dia berjanji akan membuat memberi keterangan ke wartawan di Majene dalam waktu yang tidak ditentukan. Dengan pengawalan ketat aparat Reskrim Polres Mamuju, Fendra pun menyelinap keluar Mapolres melalui pintu belakang.

"Nantilah bisa ditanyakan pada pemeriksa. Saat ini saya dalam kondisi yang tidak memungkinkan untuk memberikan keterangan," katanya.

Saat didesak, meski tidak merincikan namun Fendra akhirnya menyebutkan ada tiga orang saksi yang melihat langsung kejadian itu. Dan upaya melapor ke aparat ini berdasarkan petunjuk DPP Partai Demokrat.

Fendra juga mengungkapkan, dia datang ke rujab Bupati Mamuju untuk memenuhi undangan. Saat berdialog melalui handphone dengan Suhardi, tidak ada tanda-tanda akan terjadi pemukulan.

Diakui, alasan pemukulan itu tidak diketahui. Fendra merasa tidak pernah ada masalah dengan Suhardi Duka. Apalagi anaknya, Suraedah Duka, adalah Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Mamuju.

DPD Partai Demokrat Sulbar menyesalkan tindakan pemukulan yang dilakukan oleh Bupati Mamuju, Suhardi Duka, terhadap Ketua DPC Demokrat Majene Fendra.(azh)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8794 seconds (0.1#10.140)