Mesum, puluhan pelajar dirazia

Senin, 28 Mei 2012 - 09:36 WIB
Mesum, puluhan pelajar...
Mesum, puluhan pelajar dirazia
A A A
Sindonews.com - Puluhan pelajar yang diduga mesum terjaring razia penjaja seks komersial (PSK) Kota Tegal. Razia berhasil menciduk 78 orang yang didominasi kalangan pelajar.

Kepala Dinas Sosial, Tenaga Kerja, dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans) Kota Tegal, Sumito mengatakan, total yang terjaring dalam razia ini sebanyak 78 orang. Setelah dilakukan pendataan, ternyata 72 orang di antaranya merupakan remaja atau pelajar. Sedangkan sisanya enam orang adalah orang dewasa.

”72 orang yang diketahui pelajar itu,semuanya terjaring di objek wisata Pantai Alam Indah Tegal,” bebernya seusai menggelar razia di Tegal, Sabtu 26 Mei 2012.

Dia menuturkan, mereka yang terjaring rata-rata sedang asik bermesraan. Baik di bilikbilik yang disewakan, gubug di pinggir pantai, di semak belukar, dan di tempat-tempat gelap lainnya. Mereka ditangkap karena tidak bisa menunjukan identitas sehingga perlu untuk dimintai keterangan.Dari puluhan pelajar, yang berhasil didata dan dilakukan pembinaan sekitar 57 orang.

Sementara 15 orang lainnya kabur saat perjalanan dari lokasi menuju Dinsosnakertrans. Namun identitas mereka masih di tangan petugas. Agenda razia merupakan kegiatan rutin setiap bulan sekali yang dilakukan bergantian antara PSK dan pengemis gelandangan dan orang telantar (PGOT). Sedangkan kegiatan kemarin merupakan jadwal merazia PSK. Karena waktunya berbarengan dengan hari pengumuman hasil ujian, kata dia, akhirnya banyak pelajar yang sedang merayakannya bersama pasangan terjaring razia.

Setelah didata dan dilakukan pembinaan,lanjut Sumito, orang tua yang bersangkutan dihubungi.Kemudian mereka diminta menandatangani surat pernyataan untuk tidak melakukan hal yang sama lagi.

”Sementara bagi lima orang yang ternyata benar-benar PSK,malam ini (kemarin) juga kami kirim ke Balai Rehab Sosial (Barehsos) Wanito Utomo Solo.Mereka akan diberi pembinaan dan keterampilan. Lima orang yang dikirim ke Solo ini adalah mereka yang terjaring di lesehan dan hotel,” katanya.

Tim yang beranggotakan personel dari Polisi, Satpol PP, Denpom Pomal, Kesbangpolinmas, serta Dinsosnakertrans mulai melakukan kegiatan sekitar pukul 20.00 WIB. Sasaran utama yang dituju adalah tempat rekreasi Pantai Alam Indah Tegal.

Satu regu masuk Pantai Alam Indah Tegal melalui pintu barat dan satu regu lainnya masuk lewat pintu timur. Setibanya di tempat sasaran petugas langsung menyergap warung- warung yang menyediakan bilik. Kemudian petugas menyisir di pinggir pantai yang terdapat gubuk-gubuk liar.

”Saya hanya menghabiskan malam saja bersama pacar di pantai. Tidak melakukan apa-apa,” kelit salah satu pasangan pelajar yang menolak menyebutkan identitasnya.(azh)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0377 seconds (0.1#10.140)