Korban penculikan akhirnya dilepas

Kamis, 26 April 2012 - 08:19 WIB
Korban penculikan akhirnya dilepas
Korban penculikan akhirnya dilepas
A A A
Sindonews.com – Septa,23,calon mahasiswa UII asal Palembang akhirnya dibebaskan oleh kawanan penculik kemarin. Namun, pria yang tinggal di rumah kontrakan di Perumahan Anggajaya II Blok C1, Condongcatur, Depok, Sleman ini mengalami penganiayaan sebelum akhirnya dilepas begitu saja di pinggir jalan dengan kondisi mata tertutup.

Korban dilepaskan di tepi Jalan Magelang atau sekitar RSUD Sleman, Selasa (24/4) sore.Setelah ditemukan warga, korban lantas dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis akibat luka memar- memar yang dialami. Kapolsek Depok Timur Kompol Qori Okto Handoko mengatakan korban sudah diperbolehkan pulang dan hanya mendapatkan rawat jalan. Pihaknya masih menunggu kondisi korban benar-benar pulih untuk meminta keterangan terkait penculikan yang dialami.

”Kita masih menunggu kondisi korban kembali pulih,untuk penyelidikan kasus ini,”ucapnya. Dari keterangan sementara yang didapat,korban selama dibawa pelaku sempat dibawa ke salahsaturumah.Namunkarena selama dibawa pelaku korban terus ditutup matanya,dia tidak mengetahui di mana dia dibawa. Septa diculik tiga orang tak dikenal di rumah kontrakannya di Perumahan Anggajaya II Blok C1,Condongcatur, Depok, Sleman,Senin (23/4) sore.

Dari informasi yang dihimpun,pelaku datang dan membawa korban dengan menggunakan mobil Avanza hitam. Kapolres Sleman AKBP Herry Sutrisman terpisah mengatakan, setelah korban dibebaskan, aparat telah memerintahkan anggota di lapangan untuk melepas garis police lineyang terpasang di depan rumah korban. (wbs)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.4557 seconds (0.1#10.140)