Batavia tergelincir di Bandara Sepinggan

Senin, 12 Maret 2012 - 13:22 WIB
Batavia tergelincir...
Batavia tergelincir di Bandara Sepinggan
A A A
Sindonews.com - Pesawat milik Batavia Air dikabarkan tergelincir di Bandar Udara Sepinggan, Balikpapan, sekira pukul 11.30 WITA. Pesawat jenis Airbus A230 itu, tergelincir di ujung landasan 07.

Pesawat ini terbang dari Bandar Udara Ngurah Rai, Denpasar Bali dengan tujuan Guangzhou Cina. Di Balikpapan Kalimantan Timur, pesawat hanya transit untuk selanjutnya terbang ke Cina.

Menurut Humas Angkasa Pura I Bandara Sepinggan Husin, kondisi cuaca dalam keadaan cerah. Pihaknya belum mendapat informasi soal nomor penerbangan, jumlah penumpang dan penyebab tergelincirnya pesawat.

"Penyebab tergelincirnya masih kami selidiki. Sudah kami kirim alat berat ke lokasi untuk mengevakuasi pesawat tersebut," kata Husin melalui sambungan telepon, Senin (12/3/2012).

Dia menambahkan, seluruh penumpang dalam kondisi selamat dan sudah dievakuasi di ruang tunggu terminal Bandara Sepinggan. Untuk sementara, penerbangan dari dan menuju Balikpapan ditunda. Namun, Husin belum bisa memastikan lamanya penundaan, termasuk jumlah penerbangan yang ditunda.

"Biasanya kalau ada kejadian seperti ini, pihak Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) datang. Tapi ini belum ada informasi kedatangan mereka," tambahnya. (san)
()
Berita Terkini
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli...
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli Sulteng, BMKG: Waspadai Gempa Susulan
27 menit yang lalu
8 Buffer Zone Disiapkan...
8 Buffer Zone Disiapkan Antisipasi Macet Horor Mudik 2025 di Pelabuhan Merak
2 jam yang lalu
Pemulihan Korban Banjir,...
Pemulihan Korban Banjir, PGN Bantu 3.000 Warga di Bekasi dan Jaktim
2 jam yang lalu
Mutasi Polri, 5 Kapolres...
Mutasi Polri, 5 Kapolres di Lampung Diganti
2 jam yang lalu
Siswa SDN di Cigombong...
Siswa SDN di Cigombong Bogor Ikuti Kegiatan MNC Peduli-MNC Land: Bermain sambil Belajar
2 jam yang lalu
Lebaran di Solo, Jokowi...
Lebaran di Solo, Jokowi Tak Gelar Open House di Rumah
3 jam yang lalu
Infografis
10 Bandara InJourney...
10 Bandara InJourney Airports Terbaik di Asia Pasifik 2024!
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved