Buron jagal Bali tertangkap di Probolinggo
A
A
A
Sindonews.com - Seorang buronan pelaku pembunuhan keluarga di Bali, tertangkap di Kabupaten Probolinggo. Penangkapan tersangka Qodir ini dilakukan setelah Polda Bali berhasil membekuk sopir keluarga I Made Purnabawa di Situbondo.
Tersangka ditangkap petugas gabungan Polres Probolinggo dan Polda Bali di kediamannya di Desa Bayeman Kecamatan Tongas, Kabupaten Probolinggo, Rabu dini hari.
Menurut warga sekitar, penangkapan tersebut dilakukan saat pelaku tengah terlelap tidur. Sedikitnya empat mobil yang mengangkut tim buser Polres dan Polda Bali mengepung rumah tersangka.
Tanpa ada perlawanan, petugas berhasil membekuk tersangka. Diperkirakan, tersangka langsung dibawa ke Polda Bali untuk dilakukan penyidikan.
Kepala Desa Bayeman, Sunarto membenarkan jika tim gabungan Polres Probolinggo dan Polda Bali melakukan penggerebekan pelaku jagal keluarga di Bali. Ia juga mengaku turut mendampingi petugas ketika dilakukan penggerebekan.
"Saya ada dilokasi dan turut mendampingi ketika petugas melakukan penggerebekan. Saya mendapat informasi beberapa saat sebelum petugas tiba di lokasi," kata Sunarto.
Pihak Polres Probolinggo, hingga kini belum memberikan keterangan terkait penangkapan seorang tersangka pembunuhan keluarga di Bali. Kasat Reskrim Probolinggo AKP Heri Mulyanto yang dikonfirmasi wartawan memilih tidak berkomentar terkait penggerebekan tersebut.
Sementara dua pelaku lain, yakni Safaad alias As�ad yang masih tetangga Qodir dan Hadi warga Desa Wringin Anom Kecamatan Tongas hingga kini masih menjadi buruan petugas gabungan tersebut. (wbs)
Tersangka ditangkap petugas gabungan Polres Probolinggo dan Polda Bali di kediamannya di Desa Bayeman Kecamatan Tongas, Kabupaten Probolinggo, Rabu dini hari.
Menurut warga sekitar, penangkapan tersebut dilakukan saat pelaku tengah terlelap tidur. Sedikitnya empat mobil yang mengangkut tim buser Polres dan Polda Bali mengepung rumah tersangka.
Tanpa ada perlawanan, petugas berhasil membekuk tersangka. Diperkirakan, tersangka langsung dibawa ke Polda Bali untuk dilakukan penyidikan.
Kepala Desa Bayeman, Sunarto membenarkan jika tim gabungan Polres Probolinggo dan Polda Bali melakukan penggerebekan pelaku jagal keluarga di Bali. Ia juga mengaku turut mendampingi petugas ketika dilakukan penggerebekan.
"Saya ada dilokasi dan turut mendampingi ketika petugas melakukan penggerebekan. Saya mendapat informasi beberapa saat sebelum petugas tiba di lokasi," kata Sunarto.
Pihak Polres Probolinggo, hingga kini belum memberikan keterangan terkait penangkapan seorang tersangka pembunuhan keluarga di Bali. Kasat Reskrim Probolinggo AKP Heri Mulyanto yang dikonfirmasi wartawan memilih tidak berkomentar terkait penggerebekan tersebut.
Sementara dua pelaku lain, yakni Safaad alias As�ad yang masih tetangga Qodir dan Hadi warga Desa Wringin Anom Kecamatan Tongas hingga kini masih menjadi buruan petugas gabungan tersebut. (wbs)
()