Geng John Kei sering bikin masalah

Selasa, 21 Februari 2012 - 10:08 WIB
Geng John Kei sering...
Geng John Kei sering bikin masalah
A A A
Sindonews.com - Tertangkapnya John Kei kali ini rupanya bukan yang pertama. Sebelumnya komplotan Kei sudah berkali-kali bersinggungan dengan masalah hukum.

"Bicara John Kei bukan bicara perseorangan ya, tapi bicara kelompok," terang Kombes Pol Rikwanto, Kabid Humas Polda Metro Jaya, kepada wartawan, Selasa (21/2/2012).

Terkait hal tersebut, saat ini pihak kepolisian sedang menginventarisir kasus-kasus yang berhubungan dengan komplotan ini.

Dari hasil pendataan kepolisian hingga saat ini, setidaknya ditemukan 12 kasus yang melibatkan Komplotan Kei ini sejak Juni 2010.

Dalam daftar tersebut diketahui berbagai tindak pelanggaran hukum dilakukan komplotan Kei dari mulai tindakan tidak menyenangkan, membawa senjata tajam, pengancaman, penganiayaan hingga pembunuhan.

Dari 12 daftar kasus yang melibatkan komplotan ini banyak diantaranya yang termasuk dalam pelanggaran berat.

Salah satu yang paling berat, terjadi pada 8 September 2011. Pelapor Johson Purba dengan tersangka Budi Ahmad, Syahyadin, Umar Kei.

Ketiga tersangka melakukan penganiayaan berat dan atau pengeroyokan pada saat pelapor dan rekan-rekannya sedang meliput kasus persidangan di Pengadilan Negeri Jakarta Timur, 8 September 2011. Atas tindakannya tersebut, ketiga tersangka diganjar dengan 352, 170 KUHP.(azh)
()
Berita Terkini
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
1 jam yang lalu
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
3 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
3 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
4 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
5 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
5 jam yang lalu
Infografis
3 Wilayah Ingin Dirampas...
3 Wilayah Ingin Dirampas Trump, Salah Satunya Bikin Marah Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved