Pelaku curanmor babak belur dihajar warga
A
A
A
Sindonews.com - Ardi Winata (22) warga Jalan Ampera Dua Gang Masjid, Glugur Darat Dua Medan, menjadi bulan-bulanan massa karena ketahuan melakukan tindak pencurian kendaraan bermotor, di Jalan Marelan Raya Pasar II, Kelurahan Rengas, Pulau Kecamatan Medan Marelan, pada Senin 20 Fabruari 2012 malam.
Beruntung, nyawa remaja itu berhasil diselamatkan petugas kepolisian Medan Labuhan yang buru-buru datang ke lokasi kejadian dan mengamankan pelaku yang sudah babak belur dihajar massa. Dari tangan tersangka, polisi berhasil mengamankan sepeda motor Honda Vario Hitam BK 2944 AQ, milik Sunarji (47) alias Bang Kumis yang hendak dipetik.
"Pelaku membawa keluar sepeda motor dari rumah saya, saat saya dan istri sedang sibuk melayani pembeli buah-buahan di warung. Mengetahui sepeda motor kami dilarikan, sontak istri saya menjerit minta tolong kepada warga sekitar dan pelaku dihajar massa," terang Sunardi kepada wartawan, Selasa (21/2/2012).
Ditambahkan dia, aparat kepolisian yang melihat peristiwa tersebut langsung memasukkan pelaku ke dalam rumah korban yang berpagar besi guna menghindari amukan massa. Melihat gejolak warga yang semakin beringas, pelaku langsung dilarikan dengan menggunakan mobil patroli ke Mapolsek Medan Labuhan.
Kini, tersangka diamankan di Mapolsek Medan Labuhan untuk dimintai keterangan dan dilakukannya pengembangan, guna meringkus jaringan pelaku pencurian sepeda motor lainnya. Peristiwa ini juga sempat mengakibatkan Jalan Marelan Raya macet total selama tiga jam. (san)
Beruntung, nyawa remaja itu berhasil diselamatkan petugas kepolisian Medan Labuhan yang buru-buru datang ke lokasi kejadian dan mengamankan pelaku yang sudah babak belur dihajar massa. Dari tangan tersangka, polisi berhasil mengamankan sepeda motor Honda Vario Hitam BK 2944 AQ, milik Sunarji (47) alias Bang Kumis yang hendak dipetik.
"Pelaku membawa keluar sepeda motor dari rumah saya, saat saya dan istri sedang sibuk melayani pembeli buah-buahan di warung. Mengetahui sepeda motor kami dilarikan, sontak istri saya menjerit minta tolong kepada warga sekitar dan pelaku dihajar massa," terang Sunardi kepada wartawan, Selasa (21/2/2012).
Ditambahkan dia, aparat kepolisian yang melihat peristiwa tersebut langsung memasukkan pelaku ke dalam rumah korban yang berpagar besi guna menghindari amukan massa. Melihat gejolak warga yang semakin beringas, pelaku langsung dilarikan dengan menggunakan mobil patroli ke Mapolsek Medan Labuhan.
Kini, tersangka diamankan di Mapolsek Medan Labuhan untuk dimintai keterangan dan dilakukannya pengembangan, guna meringkus jaringan pelaku pencurian sepeda motor lainnya. Peristiwa ini juga sempat mengakibatkan Jalan Marelan Raya macet total selama tiga jam. (san)
()