Waspada! Semarang Tertinggi Kasus ODP Corona di Jateng

Sabtu, 21 Maret 2020 - 22:02 WIB
Waspada! Semarang Tertinggi Kasus ODP Corona di Jateng
Waspada! Semarang Tertinggi Kasus ODP Corona di Jateng
A A A
SEMARANG - Kota Semarang dan Temanggung menjadi daerah di Jawa Tengah yang paling banyak terdapat kasus Orang Dalam Pemantauan (ODP) Covid-19. Secara berturut-turut jumlahnya adalah Kota Semarang 606 ODP dan Kabupaten Temanggung 414 ODP.

"Makanya kepada bupati dan wali kota saya mengatakan ini saatnya kita bergerak masif dengan menggerakkan tokoh agama, tokoh masyarakat sampai hansip dan lainnya untuk memberi pembelajaran kepada masyarakat," kata Gubernur Jateng Ganjar Pranowo, Sabtu (21/3/2020). (Baca juga: Waspada! Positif Corona di Jatim Tambah Jadi 26 Orang dan PDP 79 Pasien )

Dia berharap masyarakat benar-benar menerapkan pola hidup sehat, olah raga teratur, konsumsi makanan bergizi, hingga istirahat yang cukup. Seluruh masyarakat diminta mematuhi arahan dari pemerintah untuk mencegah penyebaran Covid-19.

"Bagaimana menggerakkan seluruh kekuatan seluruh layer pemerintahan termasuk civil society sehingga mereka ini yang menjadi agen agen kita dan kita sebar ke bawah. Sekali lagi ini butuh gerakan masif dan butuh kedisiplinan, maka kepercayaan menjadi kata yang penting. Trust menjadi kata yang penting," beber dia. (Baca juga: Jumlah PDP di Jawa Tengah Tembus 143 Orang )

"Tolong kepada masyarakat bantu kami mari ikuti protokol-protokol yang kita berikan percayai kami bahwa kami akan melakukan dengan sungguh-sungguh. Doakan kami," harapnya.

Sebelumnya diberitakan, terdapat tambahan dua pasien positif Covid-19 di Jawa Tengah, sehingga jumlahnya menjadi 14 positif, 3 di antaranya sudah meninggal. Sebanyak 138 Pasien Dalam Pengawasan dirawat dan sebanyak 2.391 berstatus Orang Dalam Pemantauan.
(pur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8476 seconds (0.1#10.140)