7 Warga Banten Dalam Pengawasan Corona, WH Minta Pengusaha Bangun Ruang Isolasi

Kamis, 12 Maret 2020 - 00:45 WIB
7 Warga Banten Dalam...
7 Warga Banten Dalam Pengawasan Corona, WH Minta Pengusaha Bangun Ruang Isolasi
A A A
SERANG - Gubernur Banten Wahidin Halim menyebutkan sebanyak tujuh orang warganya berstatus orang dalam pengawasan virus Corona. Mereka baru pulang dari ibadah umrah dan perjalanan ke negara terjangkit virus Covid-19.

"Di Banten ada tujuh orang dalam pengawasan. Ada yang pulang umrah, luar negeri. Aktivitas dipantau dan diawasi. Tapi belum ada indikasi yang terkena sampai hari ini," ujar Wahidin kepada awak media, Rabu (11/3/2020).

Guna mengantisipasi lonjakan pasien yang terindikasi terjangkit virus Corona, WH mengaku sudah meminta bantuan kepada para pengusaha untuk membangun ruangan isolasi dan menyediakan peralatan medisnya.

"Tadi malam saya mengundang beberapa pengusaha untuk membantu membangun ruang isolasi, pengusaha terlibat, alatnya," ucapnya.

Dia mengungkapkan, butuh anggaran sebesar Rp12 miliar guna membangun ruangan yang berstandar WHO. Namun, lokasi pembangunan ruang isolasi belum ditentukan di rumah sakit mana.

"Kita akan membangun ruangan (isolasi), anggarkan Rp12 miliar. Kita minta pengusaha berpartisipasi. Tempatnya kita rahasiakan," ucapnya.

Untuk diketahui, ada dua rumah sakit rujukan di Banten yang sudah ditetapkan Kementrian Kesehatan. Keduanya yakni RSUD Kabupaten Tangerang dan RS dr Drajat Prawiranegara Serang.

Rumah sakit rujukan itu dipilih karena sudah memiliki masing-masing empat ruang isolasi yang siap menampung para pasien yang terindikasi penyakit infeksius.

"Banyak (ruangan isolasi yang akan dibangun). Ada tiga ada empat. Kita menyentuh tanggung jawab sosial (pengusaha) ada gak," tandasnya.
(thm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1693 seconds (0.1#10.140)