Peduli Bayi dan Ibu di Papua, Satgas Yonif 754 Gelar Posyandu
A
A
A
JAKARTA - Sebagai wujud kepedulian dan perhatian kepada kesehatan balita dan ibu-ibu di Papua, Satgas Yonif 754/ENK/20/3 Kostrad menggelar kegiatan Posyandu di Trimuris.
Hal tersebut disampaikan Dansatgas Yonif 754/ENK/20/3 Kostrad, Letkol Inf Dodi Nur Hidayat, dalam rilis tertulisnya di Kabupaten Mambaremo Raya, Papua, Jumat (14/2/2020).
Diungkapkan Dansatgas, kegiatan Posyandu ini dipimpin Danpos Trimuris, Sertu Bustam dan tiga personel Satgas bersama dengan petugas Puskesmas memeriksa kesehatan dan pertumbuhan bayi pada Kamis (13/2/2020).
“Kegiatan ini sebagai upaya Satgas untuk meningkatkan kesehatan warga, khususnya anak – anak usia dini dan para ibu di kampung tersebut,” ujarnya.
Lebih lanjut dikatakan, dengan kerja sama yang baik antara Satgas dan tenaga medis setempat, tentunya ini menjadi harapan bagi masyarakat agar anak – anak mereka dapat hidup dan tumbuh sehat.
“Selain penimbangan dan pengukuran tinggi badan bayi, juga ada pemberian obat, imunisasi dan vitamin bagi anak – anak yang ada di kampung Trimuris ini,” jelasnya.
“Kami (Satgas) akan senantiasa membantu masyarakat dalam segala bidang, terutama di bidang kesehatan, karena anak – anak ini merupakan calon pemimpin masa depan bangsa yang harus kita perhatikan kesehatan dan pertumbuhannya,” urai Dodi Nur Hidayat.
Di tempat terpisah, Matias (47) seorang ibu yang ikut memeriksakan bayinya mengucapkan, terima kasih kepada Satgas karena mau peduli dan membantu warga untuk memperhatikan kesehatan anak – anak mereka.
“Posyandu ini sungguh membantu kami para ibu mengetahui perkembangan anak. Selain memberikan obat dan vitamin, kami juga diajari cara merawat bayi yang benar dari petugas Puskesmas,” tuturnya.
“Kami sungguh beruntung dikunjungi sekaligus diberikan pelayanan Posyandu bagi anak-anak kami. Semoga ke depannya, kegiatan seperti ini terus dilakukan,” pungkas ibu tiga orang anak ini.
Hal tersebut disampaikan Dansatgas Yonif 754/ENK/20/3 Kostrad, Letkol Inf Dodi Nur Hidayat, dalam rilis tertulisnya di Kabupaten Mambaremo Raya, Papua, Jumat (14/2/2020).
Diungkapkan Dansatgas, kegiatan Posyandu ini dipimpin Danpos Trimuris, Sertu Bustam dan tiga personel Satgas bersama dengan petugas Puskesmas memeriksa kesehatan dan pertumbuhan bayi pada Kamis (13/2/2020).
“Kegiatan ini sebagai upaya Satgas untuk meningkatkan kesehatan warga, khususnya anak – anak usia dini dan para ibu di kampung tersebut,” ujarnya.
Lebih lanjut dikatakan, dengan kerja sama yang baik antara Satgas dan tenaga medis setempat, tentunya ini menjadi harapan bagi masyarakat agar anak – anak mereka dapat hidup dan tumbuh sehat.
“Selain penimbangan dan pengukuran tinggi badan bayi, juga ada pemberian obat, imunisasi dan vitamin bagi anak – anak yang ada di kampung Trimuris ini,” jelasnya.
“Kami (Satgas) akan senantiasa membantu masyarakat dalam segala bidang, terutama di bidang kesehatan, karena anak – anak ini merupakan calon pemimpin masa depan bangsa yang harus kita perhatikan kesehatan dan pertumbuhannya,” urai Dodi Nur Hidayat.
Di tempat terpisah, Matias (47) seorang ibu yang ikut memeriksakan bayinya mengucapkan, terima kasih kepada Satgas karena mau peduli dan membantu warga untuk memperhatikan kesehatan anak – anak mereka.
“Posyandu ini sungguh membantu kami para ibu mengetahui perkembangan anak. Selain memberikan obat dan vitamin, kami juga diajari cara merawat bayi yang benar dari petugas Puskesmas,” tuturnya.
“Kami sungguh beruntung dikunjungi sekaligus diberikan pelayanan Posyandu bagi anak-anak kami. Semoga ke depannya, kegiatan seperti ini terus dilakukan,” pungkas ibu tiga orang anak ini.
(pur)