Dua Warga Binaan Rutan Wates yang Buron Berhasil Ditangkap

Senin, 28 Oktober 2019 - 06:24 WIB
Dua Warga Binaan Rutan...
Dua Warga Binaan Rutan Wates yang Buron Berhasil Ditangkap
A A A
KULONPROGO - Tertangkapnya dua warga binaan Rutan Kelas II B Wates di Dukuh Blumbang, Desa Karangsari, Kecamatan Pengasih Kulonprogo karena kecurigaan warga. Keduanya berjalan di tengah ladang dan tidak melewati jalan, dalam kondisi terluka.

Salah seorang saksi, Sutarno mengaku kaget dengan adanya dua orang berjalan di tengah ladang. Saat itu dia tengah beristirahat di rumahnya. Namun dikagetkan suara dedaunan kering yang terinjak.

"Saya sempat Tanya ngopo le lewat kono (mengapa lewat situ), tetapi mereka diam dan terus jalan," jelas Sutarno.

Saksi yang curiga kemudian mengejar kedua orang itu dan bertemu di gardu pos ronda. Saat itu keduanya menjawab kecelakaan karena baju mereka sobek dan kondisi pundaknya terluka. Oleh saksi keduanya dibiarkan berjalan.

Sedangkan informasi kecelakaan di warga jusstru tidak ada. Tidak lama berselang, terdengar kabar ada dua napi kabur dan lari ke arah ini. Sutarno yang curiga langsung mengejar keduanya dan berhasil menangkap mereka dibantu warga yang lain.

"Tadi ada lima orang yang membantu menangkap,” jelasnya.

Warga yang lain, Madiyo mengatakan, dia yang mengabarkan ke warga kalau ada dua napi kabur. Dia sempat diajak petugas keliling kampung-kampung untuk mencari kedua napi yang kabur.

"Saya sempat diboncengkan mencari kedua napi, dan mendengar ada penangkapan di sini," jelasnya.

Dua warga binaan yang berhasil diamankan adalah, Taufikuraohman dan Pinasthi Bayu Setya Aji. Keduaya berhasil ditangkap warga ketika kabur dan masuk di tengah perkampungan warga di Blumbang, Karangsari, atau sekitar 5 kilometer dari rutan Wates.

Keduanya kabur melalui pagar belakang rutan, di dekat pos pengawasan. Hal ini bisa dilihat denga ditemukannya tas yang masih nyantol di pagat kawat berduri di atas. Sejumlah warga juga sempat melihat salah satu warga binaan yang ditangkap karena terjatuh dan kakinya sakit sehingga tidak bisa kabur jauh.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2131 seconds (0.1#10.140)