Sejumlah Mahasiswi di Pekanbaru Bertumbangan saat Demo Protes Asap

Kamis, 12 September 2019 - 22:14 WIB
Sejumlah Mahasiswi di...
Sejumlah Mahasiswi di Pekanbaru Bertumbangan saat Demo Protes Asap
A A A
PEKANBARU - Ratusan mahasiswa menggelar aksi unjuk rasa di Kantor Gubernur Riau meminta pertanggungjawaban pemerintah dalam penanganan bencana asap. Di tengah unjuk rasa, tiga mahasiswi mengalami sesak napas dan akhirnya pingsan.

Diduga para mahasiswa ini kehilangan kesadaran karena tidak kuat menghirup udara yang sudah bercampur dengan asap yang sangat pekat. Para mahasiswi ini pun dilarikan ke rumah sakit.

"Saat sedang demo tadi rekan kita mengeluhkan sesak napas. Tidak berapa lama mereka pun pingsan dan dilarikan ke rumah sakit Bhayangkara Polda," kata Andre Setiawan, salah satu rekan korban, Kamis (12/9/2019).

Aksi turun ke jalan dilakukan oleh mahasiswa Universitas Riau, kerena bencana kabut asap tidak kunjung tertangani dan semakin parah. Mahasiwa berhasil masuk komplek kantor Gubernur Jalan Sudirman Pekanbaru dan langsung demo dan membentangkan spanduk.

Dalam demo itu, satu persatu mahasiswi tumbang. Rekan rekan korban langsung memberikan pertolongan. "Kita menuntut pemerintah pusat dan dan daerah serius menangani kebakaran. Sudah berbulan bulan kita warga Riau dipaksa menghirup asap. Dana penanggulangan bencana cukup banyak, tapi kita nilai tidak ada hasilnya," ketus Amin, masa aksi.

Hari ini Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat ada 279 titik panas di Riau. Kabut asap semakin tebal, jarak pandang hanya 500 meter.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6975 seconds (0.1#10.140)