Pemekaran Kota Cikampek Terkendala Dana

Rabu, 28 Agustus 2019 - 09:24 WIB
Pemekaran Kota Cikampek Terkendala Dana
Pemekaran Kota Cikampek Terkendala Dana
A A A
KARAWANG - Meskipun merestui rencana pemekaran kota Cikampek, Pemkab Karawang belum dapat merealisasikan dalam waktu dekat karena terkendala biaya. Untuk itu Pemkab Karawang siap memfasilitasi dibentuknya daerah otonomi baru di Cikampek.

"Kalau masyarakat Cikampek dan sekitarnya siap untuk pemekaran, Pemkab Karawang tidak bisa menahan. Namun perlu dipikirkan kembali apakah nantinya daerah otonomi baru itu menjadi lebih baik atau sebaliknya. Jangan sampai setelah jadi terbentuk malah menjadi beban pemerintah, itu yang perlu dipikirkan," kata Sekretaris Daerah Karawang, Acep Jamhuri, Rabu (28/8/2019).

Menurut Acep, meski mengaku siap melepaskan kota Cikampek dari Karawang, Acep mengatakan, perlu persiapan yang matang mewujudkan itu. Pemkab Karawang sendiri mengaku belum bisa dalam waktu dekat mewujudkan berdirinya kota Cikampek. "Itu membutuhkan waktu tidak akan secepatnya dilakukan. Apalagi itu membutuhkan biaya besar, sementara kita masih kesulitan soal anggaran," katanya.

Acep mengatakan, Pemkab Karawang saat ini masih fokus untuk menyelesaikan program pembangunan yang tengah berjalan. Untuk itu, rencana pemekaran Cikampek baru akan dibahas lagi kemudian hari.
"Kita sekarang sedang sibuk untuk mendongkrak PAD, semua tahu kalau kita ada masalah dengan anggaran. Untuk itu, kami pastikan soal pemekaran Cikampek belum bisa dilakuakan dalam waktu dekat." katanya.

Sementara itu pemerhati pemerintahan Karawang, Nace Permana mengatakan memang sudah saatnya dilakukan pemekaran wilayah karena Karawang semakin hari semakin padat. Namun begitu, Nace mengatakan tokoh masyarakat di Cikampek sudah harus mempersiapkan diri berpisah dari Karawang.
(wib)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3638 seconds (0.1#10.140)