Kombes Pol Sandi Nugroho Dilantik Sebagai Kapolrestabes Surabaya
A
A
A
SURABAYA - Kapolrestabes Surabaya yang baru Kombes Pol Sandi Nugroho resmi dilantik menggantikan Kombes Pol Rudi Setiawan. Serah terima jabatan (sertijab) digelar di lobi Gedung Tribrata, Polda Jatim, Selasa (7/5/2019), dipimpin Kapolda Jatim Irjen Pol Luki Hermawan.
Sertijab antara Kombes Pol Rudi Setiawan kepada Kombes Pol Sandi Nugroho sesuai Surat Telegram Kapolri Nomor: ST/1202/IV/KEP./2019 tanggal 26 April 2019. “Pergantian tongkat kepemimpinan ini merupakan suatu hal yang wajar dalam tubuh Polri,” kata Kapolda Jatim, Irjen Pol Luki Hermawan, Selasa (7/5/2019).
Kombes Pol Rudi Setiawan yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolrestabes Surabaya, kini menjabat sebagai Wakapolda Lampung. Rudi menggantikan posisi Brigjen Pol Teddy Minahasa Putra yang akan menjadi Salhijemen Kapolri.
Sedangkan Kombes Pol Sandi Nugroho yang sekarang menjabat sebagai Kapolrestabes Surabaya merupakan lulusan terbaik Akpol 1995 dan berpengalaman dalam bidang reserse. Kombes Pol Sandi Nugroho merupakan perwira yang sebelumnya menjabat sebagai menjabat Analis Kebijakan Madya Bidang Pideksus Bareskrim Polri.
Kombes Pol Sandi Nugroho seusai sertijab mengaku akan melanjutkan program Kapolrestabes lama Kombes Rudi Setiawan, khususnya dalam menjaga keamanan Surabaya. “Kita akan melakukan kegiatan-kegiatan positif untuk keamanan Surabaya,” katanya.
Sertijab antara Kombes Pol Rudi Setiawan kepada Kombes Pol Sandi Nugroho sesuai Surat Telegram Kapolri Nomor: ST/1202/IV/KEP./2019 tanggal 26 April 2019. “Pergantian tongkat kepemimpinan ini merupakan suatu hal yang wajar dalam tubuh Polri,” kata Kapolda Jatim, Irjen Pol Luki Hermawan, Selasa (7/5/2019).
Kombes Pol Rudi Setiawan yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolrestabes Surabaya, kini menjabat sebagai Wakapolda Lampung. Rudi menggantikan posisi Brigjen Pol Teddy Minahasa Putra yang akan menjadi Salhijemen Kapolri.
Sedangkan Kombes Pol Sandi Nugroho yang sekarang menjabat sebagai Kapolrestabes Surabaya merupakan lulusan terbaik Akpol 1995 dan berpengalaman dalam bidang reserse. Kombes Pol Sandi Nugroho merupakan perwira yang sebelumnya menjabat sebagai menjabat Analis Kebijakan Madya Bidang Pideksus Bareskrim Polri.
Kombes Pol Sandi Nugroho seusai sertijab mengaku akan melanjutkan program Kapolrestabes lama Kombes Rudi Setiawan, khususnya dalam menjaga keamanan Surabaya. “Kita akan melakukan kegiatan-kegiatan positif untuk keamanan Surabaya,” katanya.
(wib)