Wali Kota Tanjungpinang Buka Expo Pendidikan RA Al Uswah

Senin, 18 Maret 2019 - 13:28 WIB
Wali Kota Tanjungpinang...
Wali Kota Tanjungpinang Buka Expo Pendidikan RA Al Uswah
A A A
TANJUNGPINANG - Wali Kota Tanjungpinang, Syahrul, membuka kegiatan pameran pendidikan yang diselenggarakan oleh RA Al Uswah di Masjid Al Uswah Tanjungpinang, Sabtu (16/3/2019).

Kegiatan pameran pendidikan yang diselenggarakan setiap 2 tahun sekali ini diisi dengan berbagai kegiatan di antaranya lomba mewarnai, lomva menggambar poster dengan tema Ramadhan, lomba fotogenik keluarga dan juga diisi oleh pentas seni dari anak-anak RA Al-Uswah dan ada juga bazar.

"Kegiatan ini tentunya bertujuan untuk mensosialisasikan RA Al Uswah yang sudah berdiri selama 19 tahun sehingga dapat terus eksis di Kota Tanjungpinang dan juga tentunya sebagai wujud partisipasi Al-Uswah dalam dunia pendidikan di Kota Tanjungpinang," ungkapnya.

Syahrul juga menjelaskan bahwa pendidikan agama sangatlah penting bagi para generasi muda khususnya pendidikan agama yang perlu dikenalkan sejak dini. "Orang tua saat ini juga sudah menyadari dan berminat memasukan anaknya kependidikan dini Islam, artinya mainset dari para orang tua dan wali santri sudah berubah untuk memberikan pendidikan dasar agama bagi anak-anaknya," sambungnya.

Selain itu Syahrul juga berharap orang tua dapat bekerjasama dengan guru dalam membentuk karakter anaknya, karena peran orang tua juga sangat penting dalam pembentukan karakter anaknya bukan hanya sekedar menitip anaknya kesekolah saja.

Di akhir sambutanya, Syahrul juga berterimakasih kepada RA Al Uswah yang telah melahirkan generasi muda berakhlakul karimah sedini mungkin.

Dalam kesempatan tersebut Syanrul juga menghimbau kepada masyarakat pada tanggal 17 April jagan lupa untuk ke TPS agar partisipasi pemilih di Kota Tanjungpinang dapat meningkat, karena saat ini pemerintah memiliki PR besar dari KPU untuk meningkatkan partisipasi pemilih sebesar 79% untuk saat ini partisipasi pemilih di Kota Tanjungpinang belum besar hanya sebesar 60% paling tinggi.
(akn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1109 seconds (0.1#10.140)