Baru Selesai Dibangun 2018, Tanggul Bendungan Way Gatel Pringsewu Jebol
A
A
A
PRINGSEWU - Hujan yang mengguyur wilayah Kabupaten Pringsewu hingga Minggu sore 17 Februari 2019 mengakibatkan debit air di Sungai Way Gatel, Kecamatan Gadingrejo, Kabupaten Pringsewu naik. Kabid Pengairan Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Pringsewu Judy Muljana mengatakan, kenaikan debit air serta derasnya arus Sungai Way Gatel itu menyebabkan tanggul Bendungan Way Gatel yang berada di Pekon Panjerejo, Kecamatan Gadingrejo, Kabupaten Pringsewu jebol.
Sehingga mengakibatkan sawah yang ada di sekitarnya terendam. Dimana air luapan dari bendungan merendam area sawah dan masuk lagi ke Way Bulok di bagian bawah.
“Jembatan gantung yang menghubungkan Pekon Panggungrejo, Kecamatan Sukoharjo dengan Pekon Mataram, Kecamatan Gadingrejo, Kabupaten Pringsewu juga terendam air Sungai Way Sekampung,” kata dia, Senin (18/2/2019).
Kejadian tersebut mengundang perhatian warga yang datang menyaksikan bendungan yang baru selesai tahun 2018. Dimana sejumlah warga mengambil foto dan memvideokan bendungan yang jebol itu.
Sehingga mengakibatkan sawah yang ada di sekitarnya terendam. Dimana air luapan dari bendungan merendam area sawah dan masuk lagi ke Way Bulok di bagian bawah.
“Jembatan gantung yang menghubungkan Pekon Panggungrejo, Kecamatan Sukoharjo dengan Pekon Mataram, Kecamatan Gadingrejo, Kabupaten Pringsewu juga terendam air Sungai Way Sekampung,” kata dia, Senin (18/2/2019).
Kejadian tersebut mengundang perhatian warga yang datang menyaksikan bendungan yang baru selesai tahun 2018. Dimana sejumlah warga mengambil foto dan memvideokan bendungan yang jebol itu.
(sms)