Sekarang Check-In Kereta Bisa di Semua Stasiun

Jum'at, 18 Januari 2019 - 15:26 WIB
Sekarang Check-In Kereta...
Sekarang Check-In Kereta Bisa di Semua Stasiun
A A A
BANDUNG - Manager Humas PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 2 Bandung Joni Martinus mengatakan, saat ini penumpang kereta api bisa melakukan check-in di semua stasiun online dan bisa dilakukan H-7 sebelum keberangkatan.

“Bagi penumpang yang telah mendapatkan bukti pembelian tiket kereta api bisa melakukan proses mencetak boarding pass pada mesin check-in counter. Proses itu bisa dilakukan di semua stasiun online yang melayani KA Jarak Jauh,” katanya, Jumat (18/1/2018).

Kendati proses chek in bisa dilakukan mulai H-7, namun pada H-1 penumpang harus melakukannya di stasiun keberangkatan. “Kan sebelumnya, penumpang hanya bisa melakukan check-in di stasiun keberangkatan saja. Nah dengan ketentuan baru ini, penumpang bisa check in di stasiun online mana saja dengan ketentuan waktu H-7 hingga H-1 sebelum dia berangkat,” tambah Joni.

Menurut dia, perubahan aturan ini bertujuan untuk memudahkan penumpang yang ingin melakukan check-in jauh-jauh hari dari stasiun online terdekat. Hal ini juga dapat mencegah keterlambatan penumpang karena adanya antrean check-In di mesin check-in counter pada hari keberangkatan.

Selain itu, KAI juga telah menyediakan fitur e-boarding pass pada aplikasi KAI Access. Fitur ini membuat penumpang tidak perlu lagi repot-repot mengantre di mesin Check-In Counter untuk Check-In. E-boarding pass dapat diakses oleh penumpang mulai dari 2 jam sebelum keberangkatan kereta.

Dengan berbagai kemudahan ini, KAI berharap dapat membuat penumpang menjadi lebih nyaman dalam melakukan perjalanan kereta api dari mulai sebelum keberangkatan, selama perjalanan, hingga tiba di stasiun tujuan.
(wib)
Berita Terkait
3 Alasan Mengapa Kereta...
3 Alasan Mengapa Kereta Api Tidak Bisa Berhenti Mendadak Menurut KAI
Dampak Banjir, Seluruh...
Dampak Banjir, Seluruh Perjalanan KA Jarak Jauh dan Lokal Kembali Dibatalkan Hari ini
Melihat Pameran Kereta...
Melihat Pameran Kereta Api Berskala Internasional di Railwaytech 2023
Kemenhub Cetak Sejarah...
Kemenhub Cetak Sejarah Baru, Kereta Api Sulawesi Resmi Melaju
Pembebasan Lahan Rel...
Pembebasan Lahan Rel Kereta Api di Pangkep Ditarget Rampung 2 Bulan
Kereta Bandara Soetta...
Kereta Bandara Soetta Mulai Beroperasi 1 Juli 2020
Berita Terkini
Wakil Ketua DPRD Jabar...
Wakil Ketua DPRD Jabar Minta Petugas Program MBG Cianjur Diseleksi Ulang
12 menit yang lalu
Pramono Anung Bakal...
Pramono Anung Bakal Turun Langsung Pantau Pemutihan Ijazah Siswa yang Ditahan Sekolah
16 menit yang lalu
Sowan ke Kiai Tapal...
Sowan ke Kiai Tapal Kuda, Cak Imin Sebut Iman Sukri Bakal Pimpin DPW PKB Bali
1 jam yang lalu
Gelar Retreat untuk...
Gelar Retreat untuk Pejabat Pemprov Jatim di Pusdik Arhanud, Khofifah: Bangun Sinergi OPD
1 jam yang lalu
Muhammadiyah Dukung...
Muhammadiyah Dukung Polres Pelabuhan Tanjung Priok Jaga Kamtibmas dan Giat Keagamaan
2 jam yang lalu
Sowan ke Ponpes Sukorejo,...
Sowan ke Ponpes Sukorejo, Gus Imin Halalbihalal dengan Kiai Azaim dan Nyai Ju
3 jam yang lalu
Infografis
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved