Paparkan Strategi Inovasi di Lutra, Bupati Indah Pukau Kedubes Jerman

Rabu, 28 November 2018 - 23:49 WIB
Paparkan Strategi Inovasi di Lutra, Bupati Indah Pukau Kedubes Jerman
Paparkan Strategi Inovasi di Lutra, Bupati Indah Pukau Kedubes Jerman
A A A
MASAMBA - Direktur Jenderal Urusan Ekonomi dan Global Isu Kedutaan Besar Republik Federal Jerman Hendrik Barkeling bersama rombongan tiba di Masamba, Kabupaten Luwu Utara (Lutra), Rabu (28/11/2018), siang. Sebelumnya, Barkeling dan rombongan dijemput oleh Tim Inovasi Pemda Lutra yang dipimpin Ketua Tim Muhammad Kasrum di Bandara Bua.

Barkeling ditemani Team Leader Transformasi GIZ Elke Rapp yang juga berkebangsaan Jerman, Kepala Biro Organisasi Provinsi Sulsel Syamsul Rizal Syam beserta jajarannya, serta Provincial Advisor Transformasi GIZ Sulsel Fadiyah Machmud.

Rombongan diterima langsung Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani di ruang kerjanya. Setelah berbincang santai sambil menikmati kopi seko, Barkeling dan rombongan melakukan pertemuan di Ruang Command Center.

Di ruang yang dilengkapi sarana insfrastruktur digital ini menunggu seluruh Kepala Perangkat Daerah dan insan pers. Pertemuan yang dikemas santai ini diawali dengan pemutaran video visualisasi tentang potensi Luwu Utara dan ANC Hipnoterapi. Barkeling bersama rombongan nampak antusias menyaksikan pemutaran video tersebut. Semua mata tertuju pada satu layar besar yang tersedia di ruang Command Center.

Bupati Indah Putri Indriani memberikan sambutan selamat datang, sekaligus menyampaikan pemaparan singkat terkait inovasi yang dimiliki Pemda Luwu Utara. "Terimakasih kepada Mister Barkeling bersama rombongan yang telah menjadikan Luwu Utara sebagai objek kunjungan kerjanya selama dua hari di sini guna meninjau beberapa inovasi unggulan yang kita miliki," ujar Bupati Indah Putri Indriani.

Di hadapan Barkeling dan rombongan, Indah menyampaikan bahwa Pemda Lutra telah dua kali melaksanakan Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik di 2017 dan 2018. Hasil dari kompetisi tersebut, khususnya 2018, kata Indah, menghasilkan tiga inovasi yang diikutkan pada kompetisi yang sama di tingkat provinsi (JIPP), dan mengerucut menjadi dua inovasi pada kompetisi tingkat nasional melalui Sinovik. "Dua ini inovasi ini adalah Sarjana Mengajar dan ANC Hipnoterapi," ungkapnya.

"Bahkan, inovasi Dinas Kesehatan, ANC Hipnoterapi, mampu masuk ke dalam Top 99 dan Top 40 Inovasi Pelayanan Publik KemenPAN-RB," tambahnya.

Apa yang disampaikan orang nomor satu di Lutra ini sontak mendapat applaus yang meriah dari Barkeling dan rombongan serta seluruh peserta pertemuan yang hadir. Langkah strategis apa yang dilakukan Pemda Luwu Utara, sehingga dinilai berhasil dalam peningkatan inovasi layanan publiknya?

Bupati perempuan pertama di Sulsel ini memaparkan beberapa strategi yang dilakukan Pemda Lutra dalam rangka membangun dan meningkatkan inovasi di Kabupaten Luwu Utara. Yang pertama, kata Indah, menerbitkan Surat Edaran Bupati yang ditujukan ke seluruh Perangkat Daerah, termasuk kecamatan, tentang one agency one innovation. "Setiap Perangkat Daerah harus mampu menciptakan minimal satu inovasi setiap tahun," ucapnya.

Langkah berikutnya, lanjut Bupati perempuan pertama di Sulsel ini, membentuk Tim Penilai Inovasi Daerah dengan Keputusan Bupati yang anggotanya berasal dari Perangkat Daerah terkait. "Yang berikutnya adalah melaksanakan Kompetisi Inovasi Publik di tingkat kabupaten," tambahnya.

Bukan itu saja, pemda juga melaksanakan sosialisasi inovasi kepada Perangkat Daerah dan membimbing perangkat daerah dalam menyusun proposal.

"Alhamdulillah, apa yang kita lakukan dalam meningkatkan pelayanan publik melalui inovasi yang sustainable, kini telah berbuah sangat baik, dengan berhasilnya ANC Hipnoterapi masuk ke dalam Top 40 tingkat nasional. Dan saat ini kita sementara mengusulkan ANC Hipnoterapi dan Distribusi Guru Proporsional (DGP) untuk ikut di ajang bergengsi Kompetisi Tingkat Dunia melalui United Nation Public Service Award (UNPSA)," pungkasnya.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 3.3178 seconds (0.1#10.140)
pixels