Penanganan Pemulangan Jenazah Korban Lion Air Sampai Tuntas

Senin, 05 November 2018 - 02:20 WIB
Penanganan Pemulangan...
Penanganan Pemulangan Jenazah Korban Lion Air Sampai Tuntas
A A A
PANGKALPINANG - Pemprov Bangka Belitung (Babel) mengintruksikan kepada seluruh tim gabungan yang bertugas dalam penanganan korban musibah jatuhnya Lion Air JT-610, untuk tetap fokus berkonsentrasi terhadap pemulangan jenazah pertama hingga terakhir di Pangkalpinang.

Kepala Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan Pangkalpinang, Danang Priandoko mengungkapkan bahwa arahan dari pak Gubernur Babel Erzaldi Rosman tim gabungan yang bertugas, harus fokus dan konsentrasi terhadap pemulangan jenazah hingga terakhir dan selesai.

"Jadi sesuai arahan bapak Gubernur kami Basarnas, Korem TNI, Polda, Tagana, Jasa Raharja, Dinas Sosial, Dinas Kesehatan, Dinas Perhubungan, Pemda, Pihak Bandara, dan Lion Air di sini fokus konsentrasi dari awal kedatangan jenazah terakhir," ujarnya kepada awak media saat menggelar konferensi pers di Posko Crisis Center Bandara Depati Amir Pangkalpinang, Minggu (4/11/2018) malam.

Dia menjelaskan dalam rapat tim gabungan ini pada pukul 06.00 WIB semua unsur yang terlibat dalam persiapan kedatangan jenazah itu sudah siap dimulai besok pagi di Posko Crisis Center Bandara Depati Amir Pangkalpinang.

"Sesuai rapat kami malam ini besok jam 06.00 WIB pagi, semua unsur terlibat dalam persiapan kedatangan jenazah sudah siap pagi hari di Posko Crisis Center Bandara untuk menyambut kedatangan jenazah sampai dengan pemulangan jenazah terakhir," terangnya.

Sementara terkait mekanisme pemulangan jenazah lanjut Danang, berdasarkan rapat tim gabungan tetap memprioritaskan kelancaran penerbangan. Tetapi, jikalau hanya satu jenazah yang datang sesuai kesepakatan dan tidak mengecilkan maka akan lewat kargo.

"Namun, jika jenazah yang datang secara bersamaan lebih dari lebih dari satu tentunya akan lewat bandara utama atau alternatif lainnya," ungkap Kepala Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan Pangkalpinang tersebut.

Yang pasti kata dia pihak bandara juga sudah mempersiapkan segala sesuatunya berkaitan prosesi penyerahan jenazah dan upacaranya diserahkan kepada Korem untuk mengkoordinasikan pelaksanaannya tentunya atas susunan rundown acara protokol dari Provinsi

"Jadi hingga saat ini dapat dipastikan terindentifikasi satu jenazah yakni bapak Karmin warga Koba, Bangka Tengah. Jenazah almarhum akan dikirim ke Pangkalpinang. Kami di sini semua tim gabungan tetap bahu membahu terlibat dalam persiapan setiap kedatangan jenazah korban kecelakaan pesawat Lion Air kemarin," pungkas Danang.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9616 seconds (0.1#10.140)