Tokoh Pedepokan Silat Cianjur Siap Menangkan Eddy Soeparno

Jum'at, 02 November 2018 - 18:34 WIB
Tokoh Pedepokan Silat...
Tokoh Pedepokan Silat Cianjur Siap Menangkan Eddy Soeparno
A A A
CIANJUR - Calon anggota DPR RI dapil Jabar III nomor urut 1 dari PAN, Eddy Soeparno menyambangi salah satu Pedepokan Pencak Silat Sundawangi Mekarjaya, Cianjur, Jumat (2/11/2018). Sekjen PAN ini datang untuk bersilaturahmi dan menyerahkan bantuan traktor kepada kelompok tani perkampungan tersebut.

Dalam lawatannya, Eddy disambut aksi pencak silat yang diiringi alunan musik khas sunda jabar. Terkagum atas aksi pencak silat tersebut, Eddy Soeparno memutuskan untuk menyambangi pedepokan yang tidak jauh dari lokasi. Tiba di pedepokan, tembok bertuliskan Pencak Silat Sundawangi Mekarjaya menyambut Eddy Soeparno.

Eddy Soeparno menyusuri bangunan yang merupakan sekretariat dan tempat berlatih para murid Pencak Silat Sundawangi. Ia sempat berfoto bersama para murid dan pembina silat Lukmanul Hakim atau yang karib disapa Abah Nurhakim (55). Tidak lama berselang, Eddy Soeparno menyerahkan bantuan untuk pedepokan.

Tokoh Silat Cianjur dan Ketua Pedepokan, Abah Nurhakim tidak pernah menyangka jika politisi PAN yang berada di hadapannya secara spontan memberikan bantuan. Sesepuh pedepokan tersebut menilai Eddy Soeparno sosok yang peduli dan tidak segan membantu masyarakat yang sedang mengalami kesulitan.

Abah Nurhakim pun menegaskan siap membantu Eddy Soeparno lolos sebagai wakil rakyat di Senayan pada Pemilu Legislatif 2019.

"Saya Insyaallah siap untuk memenangkan pak Eddy dan akan mengajak para tokoh silat Cianjur untuk turut bergabung dalam usaha pemenangan beliau agar menjadi perwakilan rakyat Cianjur di DPR RI nanti. Sosok politisi yang peduli sama masyarakat seperti beliau sangat jarang ditemui sekarang ini," terangnya.
(poe)
Berita Terkait
Penelitian: Partai Perindo...
Penelitian: Partai Perindo Sukses Curi Perhatian Masyarakat pada Pemilu 2019
Megawati Usul Tak Diubah,...
Megawati Usul Tak Diubah, Inilah Nomor Urut Parpol Peserta Pemilu 2019
Sejarah Pemilu di Indonesia...
Sejarah Pemilu di Indonesia dari Masa ke Masa, Info Penting untuk Tugas Sekolah
Penyerahan Data Pemilu...
Penyerahan Data Pemilu 2019
Lumbung Suara PDIP di...
Lumbung Suara PDIP di Jakarta pada Pemilu 2019, Paling Banyak di Dapil 10
Mengenal Profil Partai...
Mengenal Profil Partai Gelora, dari Sejarah, Struktur, Asas hingga Jatidiri
Berita Terkini
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli...
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli Sulteng, BMKG: Waspadai Gempa Susulan
33 menit yang lalu
8 Buffer Zone Disiapkan...
8 Buffer Zone Disiapkan Antisipasi Macet Horor Mudik 2025 di Pelabuhan Merak
2 jam yang lalu
Pemulihan Korban Banjir,...
Pemulihan Korban Banjir, PGN Bantu 3.000 Warga di Bekasi dan Jaktim
2 jam yang lalu
Mutasi Polri, 5 Kapolres...
Mutasi Polri, 5 Kapolres di Lampung Diganti
2 jam yang lalu
Siswa SDN di Cigombong...
Siswa SDN di Cigombong Bogor Ikuti Kegiatan MNC Peduli-MNC Land: Bermain sambil Belajar
3 jam yang lalu
Lebaran di Solo, Jokowi...
Lebaran di Solo, Jokowi Tak Gelar Open House di Rumah
3 jam yang lalu
Infografis
Inggris-Prancis Siap...
Inggris-Prancis Siap Pimpin Koalisi Tentara ke Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved