Lompat dari Ketinggian 22 Meter, Mahasiswa Binus Tewas di Kampus

Kamis, 04 Oktober 2018 - 20:00 WIB
Lompat dari Ketinggian...
Lompat dari Ketinggian 22 Meter, Mahasiswa Binus Tewas di Kampus
A A A
TANGERANG - Seorang mahasiswa tingkat akhir Universitas Bina Nusantara (Binus) Alam Sutera, Cipondoh, Kota Tangerang, diduga melakukan aksi bunuh diri dengan cara melompat dari gedung. Korban berinisial R warga Perumahan Poris Indah, Cipondoh Indah, Kota Tangerang, tewas seketika dengan kondisi kepala mengalami pecah.

Saksi mata, Alfian Al Hudri mengatakan, peristiwa itu terjadi pada Kamis (4/10/2018) pukul 14.35 WIB."Tiba-tiba terdengar suara benturan keras, seperti benda jatuh dari arah gedung Binus. Setelah dilihat, ternyata R sudah tergeletak tidak bernyawa," kata Alfian pada Kamis (4/10/2018).

Alfian yang merupakan sekuriti di kampus tersebut sempat mendekati dan melihat kondisi korban yang mengalami luka berat di kepala."Korban sudah dalam keadaan telungkup dengan kondisi mengeluarkan darah di kepala, dan sudah meninggal dunia. Selanjutnya saya melakukan sterilisasi dan menghubungi kepolisian," ujarnya.

Kapolsek Cipondoh Kompol Sutrisno menambahkan, sudah mendatangi lokasi dan berhasil menemukan sejumlah barang milik korban, seperti tas warna hitam, HP korban, kartu mahasiswa dan barang lainnya. "Benar, korban mahasiswa Binus. Kami sudah melakukan pemeriksaan saksi-saksi di lokasi kejadian. Diduga, korban melompat dari ketinggian 22 meter. Belum diketahui pastinya dari lantai berapa," ujarnya.

Sutrisno menuturkan, masih melakukan pendalaman terkait motif korban melakukan aksi nekatnya tersebut. "Belum diketahui secara pasti. Korban mahasiswa semester akhir. Saat ini, jenazah korban sudah dibawa ke RS OMNI Tangerang. Masih kami selidiki, masih belum diketahui secara pasti," sambungnya.

Hingga kini, manajemen Binus masih belum ada yang bisa dimintai keterangan. Saat wartawan berusaha masuk ke gedung melakukan konfirmasi, petugas keamanan kampus langsung melarang dan melakukan pengusiran.
(whb)
Berita Terkait
Bom Bunuh Diri di Somalia...
Bom Bunuh Diri di Somalia Tewaskan 32 Orang
Rumah Lokasi Brigadir...
Rumah Lokasi Brigadir RAT Tewas Dihuni Pengusaha Tambang
Mengenal Kapsul Bunuh...
Mengenal Kapsul Bunuh Diri Sarco: Teknologi Kontroversial yang Menggemparkan Dunia
Ciri Orang Hampir Bunuh...
Ciri Orang Hampir Bunuh Diri, Begini Cara Mencegahnya
Minta Polisi Usut Tuntas...
Minta Polisi Usut Tuntas Kematian Brigadir RAT, Kompolnas: Pastikan Bunuh Diri atau Tidak
Aksi Lilin di Undip:...
Aksi Lilin di Undip: Mahasiswa Menghormati dr Aulia Risma dan Serukan Pengusutan Tuntas
Berita Terkini
Kisah Pertempuran Raja...
Kisah Pertempuran Raja Mataram dengan Adiknya Sendiri
32 menit yang lalu
MNC Peduli Salurkan...
MNC Peduli Salurkan Buku Bacaan untuk Galakkan Literasi Anak di Pandai Sikek Tanah Datar
8 jam yang lalu
DPRD Jakarta Minta Dispenda...
DPRD Jakarta Minta Dispenda Jeli Kawal Kebijakan Penurunan Pajak Tarif BBM Kendaraan
9 jam yang lalu
Wali Kota Jaksel Dukung...
Wali Kota Jaksel Dukung Program Mainstreaming HAM untuk ASN dan Masyarakat
9 jam yang lalu
JEC Luncurkan Matapedia...
JEC Luncurkan Matapedia Ensiklopedia Digital Pertama di Indonesia
9 jam yang lalu
Resmi Pimpin Partai...
Resmi Pimpin Partai Perindo Maluku, Welhelm Daniel Kurnala Targetkan 1 Fraksi di Pileg 2029
9 jam yang lalu
Infografis
Tentara Bayaran dari...
Tentara Bayaran dari AS Bertebaran di Perbatasan Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved