Kejari Langsung Tahan Dirut PD BPR Bank Salatiga Usai Diperiksa

Senin, 03 September 2018 - 18:45 WIB
Kejari Langsung Tahan...
Kejari Langsung Tahan Dirut PD BPR Bank Salatiga Usai Diperiksa
A A A
SALATIGA - Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Salatiga, Jawa Tengah menahan Direktur Utama (Dirut) PD BPR Bank Salatiga M Habib Soleh (50), Senin (3/9/2018). Penahan dilakukan setelah penyidik melakukan pemeriksaan terhadap tersangka selama beberapa jam dan melengkapi administrasi penahanan di Kantor Kejari, Jalan Jenderal Sudirman.

Penyidik memiliki pertimbangan perlu menahan tersangka kasus dugaan penyalahgunaan wewenang ini, guna memperlancar proses hukum selanjutnya. Kini tersangka di tahan di Rutan Salatiga sebagai tahanan titipan Kejari.

"Penahanan dilakukan dengan berbagai pertimbangan. Tersangka kami tahan dan dititipkan di Rutan Salatiga selama 20 hari. Kasus ini segera kami limpahkan ke pengadilan (Pengadilan Negeri Salatiga) untuk disidangkan," kata Kasi Intel Kejari Kota Salatiga Subhan Gunawan.

Sementara itu, kuasa hukum M Habib Sholeh, Agus Pramono mengatakan, pihaknya akan berkoordinasi dengan tim kuasa hukum apakah akan melakukan pengajuan penangguhan penahanan kliennya kepada penyidik Kejari Salatiga atau tidak. "Kami koordinasikan dulu dengan tim kuasa hukum," ujarnya.

Sebagaimana diketahui, pada Rabu (29/8/2018), Kejari Salatiga menetapkan Direktur Utama PD BPR Bank Salatiga M Habib Soleh sebagai tersangka dalam kasus dugaan penyalahgunaan wewenang dan perbuatan melawan hukum yang mengakibatkan uang sejumlah nasabah dengan nilai total mencapai Rp25 miliar menguap. M Habib Sholeh ditetapkan sebagai tersangka karena selaku pihak penanggung jawab di PD BPR Bank Salatiga dinilai memiliki tanggung jawab atas dugaan kasus tersebut. (Baca Juga: Uang Rp25 Miliar Menguap, Direktur Bank Salatiga Ditetapkan Sebagai Tersangka(amm)
wa-channel
Follow
Berita Terkait
Persidangan Korupsi...
Persidangan Korupsi Terbesar dalam 4 Dekade di Singapura Segera Digelar
Empat Pemimpin Negara...
Empat Pemimpin Negara yang Paling Korupsi di Dunia
9 Kasus Korupsi Besar...
9 Kasus Korupsi Besar di Singapura, Nomor 4 Uangnya Digunakan Bermain Judi
Oknum Pejabat Arogan,...
Oknum Pejabat Arogan, Jaga Emosi di Ruang Publik
KPK OTT Pejabat DJKA...
KPK OTT Pejabat DJKA Jateng, Kemenhub Tegaskan Komitmen Turut Berantas Korupsi
4 Eks Pejabat Irak Dituduh...
4 Eks Pejabat Irak Dituduh Korupsi Gila-gilaan Rp38,2 Triliun
Berita Terkini
Produsen MinyaKita Ilegal...
Produsen MinyaKita Ilegal di Banten Digerebek, Raup Untung Rp45 Juta Setiap Bulan
8 menit yang lalu
Tebarkan Kebahagiaan...
Tebarkan Kebahagiaan Ramadan hingga Pelosok Banten
41 menit yang lalu
Partai Perindo Dorong...
Partai Perindo Dorong Bupati Vera E. Laruni Buat Gebrakan Sejahterakan Donggala
1 jam yang lalu
Partai Perindo Pacu...
Partai Perindo Pacu Pengembangan OKU Timur untuk Sejahterakan Rakyat
2 jam yang lalu
Awal Ramadan, Pos Indonesia...
Awal Ramadan, Pos Indonesia Salurkan Bansos PKH dan Program Sembako di Bogor
5 jam yang lalu
Peduli Sesama, Partai...
Peduli Sesama, Partai Perindo Sumba Barat Daya Ringankan Beban Keluarga Korban Sambaran Petir
5 jam yang lalu
Terpopuler
Infografis
Donald Trump Pertimbangkan...
Donald Trump Pertimbangkan Opsi Serangan Militer Langsung ke Iran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved