Ribuan Siswa Kibarkan Bendera Merah Putih Raksasa Sepanjang 100 Meter
A
A
A
KENDAL - Siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Kendal, Jawa Tengah mengibarkan bendera Merah Putih berukuran raksasa. Bendera dengan panjang 100 meter ini tidak dikibarkan di atas tiang bendera melainkan menutup bangunan sekolah. Dibutuhkan 1.250 siswa untuk mengibarkan bendera yang merupakan karya siswa tersebut.
Bendera berukuran raksasa ini dijahit sendiri oleh 36 siswi Kelas 11 Jurusan Tata Busana SMK Harapan Mulya Brangsong, Kendal. Butuh waktu dua minggu untuk menjahit bendera berukuran panjang 100 meter dan tinggi 6 meter itu.
Tidak mudah untuk memasang bendera ini karena ukurannya yang tidak lazim. Ribuan pelajar SMK Harapan Mulya dikerahkan agar bendera bisa terpasang dengan rapi dan tetap bersih. Bendera Merah Putih terpanjang ini dipasang hingga menutupi gedung sekolah.
“Saya dan teman-temannya sangat bangga dengan pengibaran bendera Merah Putih terbesar ini,” kata siswi kelas 11 SMK Harapan Mulya, Andini Rasnawati, Jumat (17/8/2018).
Wakil Kepala SMK Harapan Mulya, Zaenal Mustofa mengatakan, selain untuk mempercantik sekolah dalam memperingati HUT ke-73 Kemerdekaan RI, tapi bendera ini juga merupakan simbol persatuan dan kesatuan antarwarga. “Serta untuk menanamkan rasa cinta Tanah Air di kalangan pelajar dan generasi muda,” katanya.
Sekolah berharap pembuatan dan pengibaran bendera sepanjang 100 meter ini bisa menjadi motivasi pelajar SMK Harapan Mulya untuk lebih berprestasi.
Bendera berukuran raksasa ini dijahit sendiri oleh 36 siswi Kelas 11 Jurusan Tata Busana SMK Harapan Mulya Brangsong, Kendal. Butuh waktu dua minggu untuk menjahit bendera berukuran panjang 100 meter dan tinggi 6 meter itu.
Tidak mudah untuk memasang bendera ini karena ukurannya yang tidak lazim. Ribuan pelajar SMK Harapan Mulya dikerahkan agar bendera bisa terpasang dengan rapi dan tetap bersih. Bendera Merah Putih terpanjang ini dipasang hingga menutupi gedung sekolah.
“Saya dan teman-temannya sangat bangga dengan pengibaran bendera Merah Putih terbesar ini,” kata siswi kelas 11 SMK Harapan Mulya, Andini Rasnawati, Jumat (17/8/2018).
Wakil Kepala SMK Harapan Mulya, Zaenal Mustofa mengatakan, selain untuk mempercantik sekolah dalam memperingati HUT ke-73 Kemerdekaan RI, tapi bendera ini juga merupakan simbol persatuan dan kesatuan antarwarga. “Serta untuk menanamkan rasa cinta Tanah Air di kalangan pelajar dan generasi muda,” katanya.
Sekolah berharap pembuatan dan pengibaran bendera sepanjang 100 meter ini bisa menjadi motivasi pelajar SMK Harapan Mulya untuk lebih berprestasi.
(amm)