Ojek Online dan Pangkalan Bentrok, Ratusan Polisi Diterjunkan

Sabtu, 28 Juli 2018 - 00:10 WIB
Ojek Online dan Pangkalan Bentrok, Ratusan Polisi Diterjunkan
Ojek Online dan Pangkalan Bentrok, Ratusan Polisi Diterjunkan
A A A
BANDUNG - Guna mengamankan lokasi dan menjaga kondusivitas setelah terjadinya bentrokan antara ojek pangkalan dan ojek online, Polres Bandung langsung menerjunkan ratusan personel ke lokasi. Tidak hanya itu, untuk lebih mengamankan lokasi mereka juga mendapatkan back up bantuan personel dari Polsek Bojongsoang, Dayeuhkolot, dan Polsek Baleendah.

"Guna mengamankan lokasi bentrokan kami telah terjunkan satu SSK dengan back up dari Polsek Bojongsoang, Dayeuhkolot dan Baleendah," sebut Kapolres Bandung AKBP Indra Hermawan di Jawa Barat, Jumat 27 Juli 2018.

Dia menegaskan, sampai saat ini pihaknya masih melakukan pemeriksaan kepada sejumlah saksi-saksi dan belum ada satu pun yang ditahan terkait pengerusakan sepeda motor maupun pemukulan. Diakuinya insiden tersebut bermula dari pemukulan yang dilakukan oknum pengemudi ojek pangkalan (opang) kepada pengemudi ojek online (ojol) pada Kamis 26 Juli 2018 malam.

Setelah Salat Jumat tadi beberapa perwakilan ojek online sudah melapor ke Polsek Bojongsoang. Mereka datang untuk bernegosiasi namun ternyata disaat yang bersamaan para pengemudi ojek pangkalan sempat terpancing emosi. Sehingga hampir terjadi bentrokan, namun berhasil diredam oleh petugas di lokasi kejadian.

Menurutnya, kedua belah pihak yang berseteru pun sudah melakukan pertemuan dan sudah ada kesepakatan untuk saling menahan diri. Namun entah kenapa bentrokan masih tetap terjadi sehingga pihaknya mengambil langkah tegas sesuai dengan hukum yang berlaku.

"Ini negara hukum semua harus taat kepada hukum. Proses pemeriksaan akan berjalan termasuk melakukan pemeriksaan dari saksi-saksi," kata dia.

Lebih lanjut, Indra menyebutkan akibat bentrokan ini satu orang korban dari pengemudi ojek online dibawa ke rumah sakit. Serta ada lima sepeda motor milik pengemudi ojek online yang mengalami kerusakan dan ada yang dibuang ke kali.

"Belum ada yang ditahan, masih proses pemeriksaan saksi terkait pengrusakan sepeda motor maupun pemukulan," tandasnya. (Baca Juga: Rekan Dipukul, Ojek Online dan Pangkalan Bentrok di Jalan
Seperti diketahui bentrokan antara ojek online dan ojek pangkalan pecah di sekitar Jalan Raya Bojongsoang-Terusan Buahbatu, di Kampung Cikoneng, Desa/Kecamatan Bojongsoang, Kabupaten Bandung, Jumat 27 Juli 2018 sore. Kejadian ini dipicu oleh aksi pemukulan yang dilakukan oknum ojek pangkalan kepada pengemudi ojek online yang sedang membawa penumpang pada Kamis 26 Juli 2018 malam.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8877 seconds (0.1#10.140)