Sudrajat-Syaikhu Optimistis Menang di Pilgub Jabar 2018

Sabtu, 23 Juni 2018 - 12:19 WIB
Sudrajat-Syaikhu Optimistis...
Sudrajat-Syaikhu Optimistis Menang di Pilgub Jabar 2018
A A A
BANDUNG - Calon Gubernur Jabar Sudrajat optimistis meraih kemenangan di Pilgub Jabar 2018. Terkait hasil survei yang dirilis sejumlah lembaga riset jelang pencoblosan pada 27 Juni 2018, tidak pernah dijadikan referensi bagi pasangan nomor urut 3 ini yang popular dengan tagline Asyik.

"Dari dulu kan, hasil survei hanya saya jadi masukan saja. Tapi, tidak pernah dijadikan referensi. Karena, apa pun yang terjadi pasangan Asyik akan terus bekerja hingga hari akhir untuk menyosialisasikan diri ke masyarakat," kata Sudrajat setelah mengikuti debat ke-3, Jumat 22 Juni 2018 malam.

Dia mengaku, pasangan Asyik akan terus bekerja dan bertemu dengan masyarakat Jabar hingga hari terakhir masa kampanye. Termasuk memanfaatkan satu hari terkahir pada Sabtu (23/6/2018) menjelang memasuki masa tenang.

"Kami akan tetap bekerja. Besok, tanggal 24 sampai 27, masuk masa tenang. Ya sudah, kita beristikharah saja. Kumpul-kumpul dan sambil mengevaluasi semuanya. Insya Allah, semua akan berjalan lancar," kata Sudrajat.

Namun, Sudrajat tetap optimistis dalam pelaksanaan Pilgub Jabar, pasangan Asyik bisa menang dengan peluang yang dimiliki. Hal itu diketahui berdasarkan hasil survei internal yang dilakukan. "Hasil survei internal justru kami memiliki tren suara yang terus meningkat. Bahkan, kenaikannya hingga 300%," ujarnya.

Kendati demikian, Sudrajat berharap dalam pilgub Jabar pelaksanaannya mampu berjalan baik, adil, dan aman. Masyarakat Jabar bisa tetap bergembira dengan menentukan pilihan pemimpinnya untuk lima tahun ke depan sesuai harapan dan membawa Jabar lebih maju dan makmur.

Sudrajat mengatakan, jika pasangan Asyik dipercaya untuk memimpin Jabar tentu akan dibawa dan melanjutkan program pembangunan yang sudah berkembang baik saat ini. Sejumlah program unggulan telah disiapkan dalam visi dan misi pembangunan Jabar lima tahun ke depan.
(wib)
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6068 seconds (0.1#10.24)