KPU Jatim Imbau Masyarakat Tak Terpengaruh Money Politics

Rabu, 21 Februari 2018 - 19:19 WIB
KPU Jatim Imbau Masyarakat Tak Terpengaruh Money Politics
KPU Jatim Imbau Masyarakat Tak Terpengaruh Money Politics
A A A
SURABAYA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Timur gencar melakukan sosialisasi kepada calon pemilih. Di antaranya sosialisasi di hadapan 100 anggota Gerakan Pemuda Ansor wilayah Jawa Timur di Aula PWNU Jatim, Rabu (21/2/2018). Salah satu targetnya adalah meningkatkan partisipasi pemilih untuk pemilihan gubernur Jatim 2018.

Komisioner KPU Jatim Gogot Cahyo Bhaskoro mengatakan, sosialisasi sangat penting dan menjadi agenda KPU, khususnya terhadap pemilih pemula. “Jangan sampai masyarakat malah bingung menghadapi gawe pilkada nanti,” katanya.

Dia mengingatkan, kepada pemilih untuk tidak terpengaruh dengan money politic. “Pilihlah calon gubernur yang sesuai hati murani masing masing. Berpikirlah secara rasional dalam menentukan pasangan yang akan dicontreng,” timpal Komisioner Divisi SDM dan Parwas ini. Gogot juga mengimbau tidak golput.

Kepala Redaksi Koran SINDO Jawa Timur Masdarul Khoiri yang hadir sebagai salah satu narasumber mengatakan, peran media dalam sosialisasi pilkada cukup besar.

“Dengan konten berita yang disajikan, media menjadi alat paling efektif untuk menyampaikan visi dan misi pasangan calon yang maju pilkada,” ujarnya

Dia juga mengingatkan agar media tetap netral dan tidak berpihak. Apalagi ada kode etik yang melekat pada media. Fungsi kontrol kuga harus dikedepankan. Misalnya mengontrol kerja penyelenggara pilkada dan sebagainya.

Dalam sosialisasi dengan tema “Optimalisasi Peran Pemuda dalam Meningkatkan Partisipasi Pemilih di Pilkada Jatim” tersebut juga menghadirkan Instruktur Pengurus Wilayah Ansor Jawa Timur yang juga mantan Ketua KPU Jatim Andre Dewanto.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7182 seconds (0.1#10.140)