Kasus Jembatan Gantung Putus, Polisi: Akibat Beban Terlalu Berat

Rabu, 03 Januari 2018 - 03:43 WIB
Kasus Jembatan Gantung...
Kasus Jembatan Gantung Putus, Polisi: Akibat Beban Terlalu Berat
A A A
BOGOR - Polisi masih mencari tahu penyebab ambruknya jembatan gantung akses masuk kawasan wana wisata pendidikan penangkaran rusa Cariu milik Perum Perhutani di Kampung Giri Jaya, Desa Sirna Rasa, Tanjungsari, Kabupaten Bogor.

Kapolsek Tanjungsari Iptu Muhaimin saat dikonfirmasi menjelaskan, berdasarkan hasil olah tempat kejadian perkara (TKP), penyebab ambruknya jembatan gantung karena tali kawat sling terputus lantaran kelebihan muatan pengunjung.

"Jadi hasil penyelidikan sementara dari olah TKP yang kami lakukan jembatan itu ambruk karena talinya putus akibat beban yang terlalu berat," jelas Muhaimin di Bogor, Selasa 2 Januari 2018.

Lebih lanjut ia mengatakan, di lokasi kejadian sudah jelas ada papan pemberitahuan tentang kapasitas jembatan itu maksimal dilintasi oleh 10 orang. Tapi pada saat kejadian karena hari terakhir libur panjang, banyak pengunjung yang mendatangi penangkaran rusa.

"Jembatan itu terbuat dari bambu dan memang tak kuat jika dilintasi banyak orang. Akan tetapi kami masih mencari alat bukti di lokasi kejadian serta meminta keterangan para saksi, termasuk Perum Perhutani selaku pengelola," tandasnya. (Baca Juga: Kasus Jembatan Gantung Putus, Objek Wisata Penangkaran Rusa Ditutup(mhd)
wa-channel
Follow
Berita Terkait
Jembatan Penghubung...
Jembatan Penghubung Antardesa Nyaris Ambruk di Bojonegoro, Warga Tetap Nekat Melintas
Jembatan Runtuh di China...
Jembatan Runtuh di China Tewaskan 11 Orang
Jembatan Gantung di...
Jembatan Gantung di India Runtuh, 91 Orang Tewas
Jembatan Runtuh Menjelang...
Jembatan Runtuh Menjelang Kunjungan Infrastruktur Biden, 10 Orang Terluka
Korban Jembatan Gantung...
Korban Jembatan Gantung Runtuh Bertambah, Lebih dari 140 Orang Tewas
Jembatan Baltimore Runtuh,...
Jembatan Baltimore Runtuh, Ekspor Batu Bara Global Bisa Kocar-kacir
Berita Terkini
Oknum Brimob Diduga...
Oknum Brimob Diduga Aniaya Karyawan Leasing di Kendari, Polda Sultra Lakukan Penyelidikan
4 jam yang lalu
Tragis! 3 Pekerja Pabrik...
Tragis! 3 Pekerja Pabrik Kulit di Sumedang Sempat Saling Menolong hingga Meninggal di dalam Kubangan Limbah
4 jam yang lalu
2 Jambret Apes di Surabaya,...
2 Jambret Apes di Surabaya, 1 Tewas Tenggelam usai Kabur dari Amukan Warga
8 jam yang lalu
Profil Mayjen TNI Piek...
Profil Mayjen TNI Piek Budyakto yang Dimutasi Jadi Pangdam Udayana
10 jam yang lalu
Gas 3 Kg Meledak di...
Gas 3 Kg Meledak di Depok, 5 Orang Terluka
10 jam yang lalu
Eddy Soeparno Bersama...
Eddy Soeparno Bersama Anggota DPR PAN Gelar Bazar Murah di Subang
11 jam yang lalu
Terpopuler
Infografis
Penuh Tantangan, Beban...
Penuh Tantangan, Beban Kelas Menengah Kian Berat di 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved