Apresiasi Pemberitaan, Undip Gelar Festival Media Relations

Rabu, 13 Desember 2017 - 13:39 WIB
Apresiasi Pemberitaan,...
Apresiasi Pemberitaan, Undip Gelar Festival Media Relations
A A A
SEMARANG - Beragam kliping pemberitaan dari berbagai media cetak maupun online dipamerkan dalam kegiatan Festival Media Relations di Lorong Komunikasi Gedung A Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Diponegoro (Undip), Semarang, Jawa Tengah, Rabu (13/12/2017) pagi. Kegiatan yang digagas mahasiswa D3 Public Relations Undip ini mengusung tema PR FORM.

Menurut Ketua Pelaksana Triscalufi, Festival Media Relations ini merupakan rangkaian kegiatan yang telah dilakukan oleh mahasiswa D3 PR sebelumnya, yaitu kampanye anti bullying dan sosialisasi antibencana. "Dalam kegiatan ini menampilkan publisitas atau pemberitaan media atas kegiatan yang telah kami laksanakan. Dalam acara ini juga sekaligus menjadi tempat pemberian apreasi dan media kit kepada para jurnalis," kata Triscalufi kepada SINDOnews.

Pihaknya berharap kegiatan Festival Media Relations ini dapat menambah keakraban dan membangun relasi keluarga besar PR Undip dengan wartawan yang ada di Semarang.
Apresiasi Pemberitaan, Undip Gelar Festival Media Relations

Sementara, Ketua Program Studi (Kaprodi) Hubungan Masyarakat Agus Naryoso menjelaskan bahwa kegiatan Festival Media Relations ini bertujuan menjalin komunikasi yang berkesinambungan antara mahasiswa khususnya Public Relations dengan wartawan. "Melalui kegiatan ini agar tercipta hubungan yang baik antara mahasiswa D3 Hubungan Masyarakat dengan para awak media dan juga meningkatkan pemahaman tentang berita yang ada di sekitar kita."
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0984 seconds (0.1#10.140)