Cuaca Buruk, Nelayan Cirebon Tak Berani Melaut

Selasa, 05 Desember 2017 - 11:29 WIB
Cuaca Buruk, Nelayan...
Cuaca Buruk, Nelayan Cirebon Tak Berani Melaut
A A A
CIREBON - Akibat kondisi cuaca yang ekstrem, sebagian nelayan di Cirebon Jawa Barat tidak berani melaut, Selasa (12/5/2017). Mereka khawatir akan tingginya gelombang yang mencapai 3 meter disertai hujan dan badai di tengah laut.

Ini mengakibatkan penurunan penghasilan nelayan terutama nelayan dengan kapal kecil. Puluhan perahu kecil milik nelayan ini terpaksa disandarkan di muara sungai Suranenggala, Kabupaten Cirebon sejak Senin pagi.

Dalam beberapa hari terakhir ini cuaca ekstrem melanda perairan laut jawa. Saat ini memanfaatkan situasi dengan memperbaiki jaring mereka yang sudah rusak.

Sebagian nelayan yang memaksakan dirinya untuk mencari ikan, namun mereka hanya berani melaut sekitar 3 hingga 5 kilometer dari bibir pantai dengan waktu mencari ikan hanya bisa satu hari saja. Hal ini mengakibatkan hasil tangkapan nelayan berkurang drastis dan berdampak pada penghasilan nelayan.

Kunawi, nelayan Cirebon menyebutkan, akibat tidak melautnya nelayan membuat harga ikan naik. Nelayan hanya bisa berharap agar cuaca ektrem di tengah laut ini kembali normal.
(rhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2398 seconds (0.1#10.140)