11 Warga Meninggal dan 13 Desa Terendam Banjir, Pacitan Darurat Banjir dan Longsor

Rabu, 29 November 2017 - 14:03 WIB
11 Warga Meninggal dan...
11 Warga Meninggal dan 13 Desa Terendam Banjir, Pacitan Darurat Banjir dan Longsor
A A A
PACITAN - Bupati Pacitan Indartato telah menetapkan tanggap darurat banjir dan longsor. Ada sekitar 13 desa di 3 kecamatan di Kabupaten Pacitan terendam banjir dampak dari siklon cempaka. Bencana banjir dan longsor di Pacitan merenggut 11 korban jiwa.

Keterangan dari Pusat Data Informasi dan Humas BNPB, wilayah yang terendam banjir, adalah Kecamatan Pacitan (Desa Sirnoboyo, Desa Sukoharjo, Desa Kayen, desa kembang, Desa Ploso, Desa Arjowinangun, Desa Sidoharjo), Kecamatan Kebon Agung (Desa Purworejo, Desa Banjarjo, Desa Kebon Agung), dan Kecamatan Arjosari (Desa Pagutan, Desa Jatimalang, Desa Arjosari).

“Jalan lintas selatan lumpuh total. Kebutuhan mendesak adalah perahu karet, alat berat, makanan siap saji, selimut, peralatan kebersihan lingkungan dan sebagainya,” kata Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho dalam rilis yang diterima SINDOnews, Rabu (29/11/2017).
(wib)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7938 seconds (0.1#10.140)