Salu Otu, Air Terjun Indah di Mamuju yang Kurang Dikenal Orang

Minggu, 12 November 2017 - 10:07 WIB
Salu Otu, Air Terjun...
Salu Otu, Air Terjun Indah di Mamuju yang Kurang Dikenal Orang
A A A
MAMUJU UTARA - Belum lama ini warga menemukan lokasi air terjun yang berada di tengah hutan di Desa Wulai, Kecamatan Bambalamotu, Kabupaten Mamuju Utara, Sulawesi Barat.

Kini air terjun setinggi 30 meter menjadi objek wisata yang mulai ramai dikunjungi warga.

Walau berada di tengah hutan dan jauh dari permukiman warga, keberadaan air terjun yang diberi nama Salu Otu ini juga dikunjungi oleh warga dari luar Kabupaten Mamuju Utara.

Untuk mencapai lokasi air terjun ini, warga harus berjalan kaki kurang lebih dua kilometer dengan medan cukup menantang.

Pemandangan alam yang indah terlihat di sepanjang jalan menuju lokasi tersebut.

Selain jalan terjal, warga harus melewati bebatuan besar yang berada tidak jauh dari lokasi air terjun. Air terjun tersebut jernih, dingin, dan indah.

Di sana juga terdapat kolam alami dengan lebar 10 x 10 meter dengan kedalaman kurang lebih 10 meter.

Sementara itu, Camat Bambalamotu, Masrah mengatakan, objek wisata air terjun Salu Otu ini kurang dipromosikan padahal potensinya cukup bagus.

Namun, dia mengakui akses jalan menuju ke lokasierlu ditingkatkan oleh pemerintah agar pengunjung baik dari luar dan dalam kabupaten bisa lebih mudah menjangkau lokasi air terjun Salu Otu.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1128 seconds (0.1#10.140)