Kelompok Bersenjata di Papua Umbar Tembakan dan Bakar Camp di Tembagapura

Jum'at, 27 Oktober 2017 - 19:54 WIB
Kelompok Bersenjata...
Kelompok Bersenjata di Papua Umbar Tembakan dan Bakar Camp di Tembagapura
A A A
JAYAPURA - Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Area Utikini Lama Distrik Tembagapura, Kabupaten Mimika membakar tenda milik warga pada Kamis 26 Oktober 2017. Sebelumnya sekitar 10 anggota Kelompok Kriminal Bersenjata mendatangi salah satu kios yang berada di Desa Utikini Tembagapura untuk meminta makanan.

Dimana delapan dari 10 KKB itu membawa senjata laras panjang sebanyak delapan pucuk namun warga tidak mengetahui jenis senjata. Setelah meminta makanan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) tersebut melanjutkan perjalanan kembali menuju Utikini Lama.

Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol Achmad Mustofha Kamal mengatakan, pada saat Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) akan kembali ke Utikini Lama mereka sempat mengeluarkan tembakan sebanyak 10 kali ke udara untuk menakuti warga sekitar agar tidak melawan.

"Warga juga menyampaikan bahwa Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) tersebut telah membakar 2 (dua) tenda (camp) milik warga berinisial TS dan TK di area Utikini Lama Distrik Tembagapura Kabupaten Mimika. Polisi yang menerima laporan segera melakukan olah TKP dan memeriksa saksi," kata Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol Achmad Mustofha Kamal, kepada MNC Media, Jumat (27/10/2017).
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8453 seconds (0.1#10.140)