Intensitas Hujan Tinggi, Warga Semarang Diimbau Waspada

Kamis, 19 Oktober 2017 - 23:25 WIB
Intensitas Hujan Tinggi,...
Intensitas Hujan Tinggi, Warga Semarang Diimbau Waspada
A A A
SEMARANG - Hujan dengan intensitas tinggi sudah sering terjadi di Kota Semarang, Jawa Tengah. Karena itu, masyarakat yang berada di wilayah rawan banjir dan longsor untuk meningkatkan kewaspadaan.

Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi mengatakan, memasuki musim penghujan masyarakat Kota Semarang wajib meningkatkan kewaspadaan, terutama saat terjadi hujan dengan intensitas tinggi berdurasi lama. Sebab, potensi bencana banjir hingga longsor sewaktu-waktu dapat terjadi mengingat topografi Kota Semarang yang memiliki dataran tinggi dan rendah.

Kota Semarang terdiri dua wilayah yakni wilayah atas dan bawah. Di wilayah bawah seperti Semarang Utara, Semarang Timur adalah wilayah yang cukup rawan terjadi banjir.

Sementara, untuk wilayah atas seperti Banyumanik, Tembalang, Gunungpati, Semarang Selatan yang wilayahnya berbukit sangat rawan terhadap longsor. "Musim penghujan yang sudah datang, masyarakat kami harapkan selalu waspada ketika terjadi hujan dengan intensitas tinggi berdurasi lama," katanya, Kamis (19/10/2017).

Wali Kota mengatakan, saat ini pemerintah melakukan pemetaan terhadap wilayah-wilayah yang rawan terjadi longsor, seperti di Kecamatan Gajah Mungkur dan Candisari.

Camat dan lurah diharapkan bisa terus aktif melakukan pemantauan terhadap kondisi warganya khususnya yang berada di wilayah rawan bencana dan menyosialisasikan kepada warga yang tinggal di wilayah tebing yang curam untuk selalu waspada ketika hujan tiba.

"Kita juga butuh peran serta masyarakat untuk meminimalkan korban jiwa di setiap terjadi bencana. Kalau perlu, yang tinggal di perbukitan ngungsi dulu ke tempat yang lebih aman pas hujannya deras," katanya.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1098 seconds (0.1#10.140)