Spa Lokasi Pesta Sex Kaum Gay di Ruko Plaza Harmoni Disegel

Minggu, 08 Oktober 2017 - 17:14 WIB
Spa Lokasi Pesta Sex...
Spa Lokasi Pesta Sex Kaum Gay di Ruko Plaza Harmoni Disegel
A A A
JAKARTA - Satpol PP DKI Jakarta telah menyegel tempat usaha T1 Sauna di Ruko Plaza Harmoni, Jalan Suryo Pranoto, Gambir, Jakarta Pusat, yang menjadi lokasi pesta seks kaum gay. Izin usaha T1 Sauna dianggap melanggar Perda DKI Jakarta Nomor 6/2015 tentang Kepariwisataan. Atas aturan hukum tersebut, tempat itu ditutup hingga batas waktu yang belum bisa ditetapkan.

Kasi Operasional Satpol PP DKI Jakarta, Harry Apriyanto, mengataka, pihaknya tidak kebobolan terkait dugaan pelanggaran izin usaha T1 Sauna and Gym. Satpol PP bersama Dinas Pariwisata DKI‎ selama ini telah melakukan pengawasan secara berkala. Namun karena keterbatasan jumlah petugas dan menjamurnya tempat usaha, akhirnya pengawasan tidak bisa secara konstan dilakukan.

"Sudah kami lakukan pengecekan. Dari Dinas Pariwisata DKI Jakarta, selaku pembina usaha pariwisata di Pemda DKI, sudah lakukan pengawasan. Pengawasan dan pengecekannya berkala karena usaha terkait kepariwisataan kan banyak dan tim kami terbatas," ujar Harry saat menyegel izin usaha T1 Sauna di Ruko Plaza Harmoni, Minggu (8/10/2017).

Menurut dia, izin usaha T1 Sauna and Gym telah dicek pada Maret 2017 lalu. Kala itu pihaknya tidak melihat adanya pelanggaran. Kasus dugaan pesta gay di sana dinilai baru berkembang saat ini. (Baca: Lokasi Pesta Gay Diyakini Masih Banyak di Jakarta)

"Kasus ini baru berkembang sekarang. Berdasarkan berita acaranya, ada beberapa yang jadi catatan, seperti papan pemberitahuan tempat usaha. Kami tuangkan di berita acara pengawasan. Tapi kami tak bisa bilang kalau sesudah Maret baru ada kegiatan prostitusi. Itu ranah kepolisian," pungkasnya.
(thm)
Berita Terkait
Pakai Topeng Pesta Dansa,...
Pakai Topeng Pesta Dansa, Begini Penampilan 6 Terapis dan 1 Mucikari Pesta Seks Gay di Solo yang Diringkus Polda Jateng
Peserta Pesta Gay di...
Peserta Pesta Gay di Hotel Jaksel Berprofesi Guru Bahasa Arab hingga Dokter
Diprotes, Toyota Akhirnya...
Diprotes, Toyota Akhirnya Hentikan Dukungan untuk LGBTQ+
Pesta Gay di Hotel Kuningan...
Pesta Gay di Hotel Kuningan Jaksel, Polisi: Masuk Gratis, Hanya untuk Kepuasan Semata
4 Bulan UU Homoseksualitas...
4 Bulan UU Homoseksualitas Diberlakukan, Uganda Jatuhkan Vonis Mati Pria Gay
Demi Cuan dari Bisnis...
Demi Cuan dari Bisnis Wisata Gay, Negara Anggota ASEAN Ini Akan Jadi Pusat Pernikahan Sesama Jenis
Berita Terkini
Anggota Patwal Pepet...
Anggota Patwal Pepet Pemotor hingga Terperosok di Jalur Puncak Bogor Dicopot
36 menit yang lalu
Petugas Kabel Wi-Fi...
Petugas Kabel Wi-Fi Babak Belur Dikeroyok Anggota Ormas di Depok Gara-gara Tak Memberi Uang
1 jam yang lalu
Korban Tewas Kebakaran...
Korban Tewas Kebakaran Kapal Tanker Ronggolawe dan Tug Boat Bertambah Jadi 3 Orang
1 jam yang lalu
Banjir dan Longsor Terjang...
Banjir dan Longsor Terjang Kota Padangsidimpuan, Satu Orang Tewas
1 jam yang lalu
Bela sang Adik, Penyanyi...
Bela sang Adik, Penyanyi Dangdut Serli KDI Malah Jadi Korban Penganiayaan
2 jam yang lalu
BMKG: Gempa M5,2 Bayah...
BMKG: Gempa M5,2 Bayah Banten Masuk Kategori Megathrust Event, Tak Berpotensi Tsunami
3 jam yang lalu
Infografis
Negara Paling Korup...
Negara Paling Korup di Asia Tenggara, Indonesia Nomor Berapa?
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved