9 Kapal Dikerahkan Cari 12 ABK KM Baku Sayang

Selasa, 22 Agustus 2017 - 19:04 WIB
9 Kapal Dikerahkan Cari...
9 Kapal Dikerahkan Cari 12 ABK KM Baku Sayang
A A A
MANADO - Hari ketiga pascatenggelamnya KM Baku Sayang 03 pencarian akan dilanjutkan dengan tambahan armada kapal laut dari TNI AL. Jika sebelumnya ada enam kapal yang terlibat dalam pencarian maka hari ketiga sekitar sembilan kapal karena adanya tambahan armada.

“Besok akan ada penambahan armada. KRI Lantamal akan ikut lima kapal. Jadi akan ada 9 kapal yang ikut dalam pencarian. Semoga dengan adanya tambahan armada ini korban segera ditemukan,”kata Kepala Badan SAR Nasional Manado, Budi Cahyadi, Selasa (22/08/2017).

Pencarian hari kedua sendiri dilaksanakan mulai pukul 07.15 Wita. Pencarian dilakukan pada sejumlah titik, dengan unsur SAR yang terlibat adalah Basarnas, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sitaro, TNI AL, Pol Air, PLP Bitung, Polsek Siau, Koramil Siau, Posal Siau, Syahbandar Siau, dan sejumlah nelayan.

Dalam pencarian tersebut antara lain melibatkan Kapal Basarnas KN Bima Sena, Kapal Syahbandar Siau, dan KM Sari Cakalang.

“Harapan kami keluarga korban tetap bersabar karena kejadian ini adalah takdir. Mari kita berdoa semoga korban semuanya ditemukan dalam keadaan selamat. Kami bersama tim akan terus berusaha maksimal untuk melakukan pencarian,” ujar Budi Cahyadi.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3928 seconds (0.1#10.140)