Maskapai Nasional Mulai Ajukan Penambahan Penerbangan di Bandara Silangit

Minggu, 04 Juni 2017 - 22:43 WIB
Maskapai Nasional Mulai...
Maskapai Nasional Mulai Ajukan Penambahan Penerbangan di Bandara Silangit
A A A
TARUTUNG - Jelang Lebaran, maskapai nasional mulai mengajukan penambahan penerbangan dari dan tujuan Bandar Udara (Bandara) Silangit, Tarutung. Pengajuan penambahan penerbangan tersebut dilakukan mengingat semakin tingginya minat penerbangan ke Silangit.

Kepala Bandara Silangit, Hotasi Manalu mengatakan, pengajuan penambahan penerbangan diajukan mulai 16 Juni. Pengajuan penambahan dilakukan karena tingginya permintaan penumpang selama liburan Lebaran.

“Setahu saya belum disetujui, tetapi sudah diajukan. Kita lihat nanti. Tetapi menurut saya kita mampu melayani penerbangan tersebut,” terangnya Minggu (4/6/2017).

Hotasi menjelaskan, untuk satu pekan pertama awal puasa kondisi penerbangan di Silangit masih dalam keadaan normal. Jumlah penumpang yang datang dan berangkat dari Silangit masih berkisar 700 penumpang dalam sehari. Namun pada pertengahan puasa peningkatan penumpang bisa terjadi hingga dua kali dari rata-rata pelayanan penerbangan saat ini.

Menurut Hotasi diperkirakan lonjakan penumpang akan terjadi hingga masa akhir liburan lebaran. Untuk itu, pihaknya selaku pengelola Bandara sudah melakukan pengantisipasi terhadap lonjakan penumpang tersebut.

Termasuk pengaturan jadwal penerbangan agar tidak terjadi tumpang tindih penumpang. Serta persiapan penyediaan sarana angkutan Lebaran dan pengamanan bandara sesuai dengan standar pelayanan penerbangan umum.

“Kondisi bandara sudah memenuhi berbagai kebutuhan pelayanan penerbangan dengan maksimal. Termasuk ruang tunggu keberangkatan yang mampu menampung ratusan penumpang. Serta pelayanan lain yang disediakan Bandara,” paparnya.

Sementara itu, seorang pengguna jasa penerbangan di Silangit, Marthin Marbun (30) mengatakan, pelayanan Silangit diharapkan lebih maksimal dari biasanya. Pelayanan Silangit saat ini sudah sangat baik dan membantu warga untuk dapat menggunakan jasa penerbangan udara dengan mudah.

Tetapi kebutuhan pendukung penerbangan lainnya juga harus segera disediakan dengan baik. Di antaranya penyediaan jasa transportasi darat untuk berbagai kota besar di kawasan Silangit.

“Setidaknya untuk inti kota, misalnya untuk tujuan Sidikalang ada jasa angkutan hingga Doloksanggul. Atau untuk kawasan Samosir ada angkutan hingga Ajibata, Tobasa,” paparnya.
(wib)
Berita Terkait
Selamat, Jakarta Terpilih...
Selamat, Jakarta Terpilih sebagai Kota Transportasi Terbaik di Dunia
Kepala UPAS Beberkan...
Kepala UPAS Beberkan Manfaat Menggunakan Transportasi Publik Semenjak Dini
Kendaraan Tanpa Pengemudi...
Kendaraan Tanpa Pengemudi Jadi Kebutuhan Transportasi Masa Depan
Seaplane: Solusi Mengatasi...
Seaplane: Solusi Mengatasi Keterbatasan Transportasi Darat dan Laut di Indonesia
Kolaborasi Nujek dan...
Kolaborasi Nujek dan DATAM Penuhi Kebutuhan Transportasi yang Nyaman dan Ramah Lingkungan
3 Inovasi Transportasi...
3 Inovasi Transportasi Digital untuk Atasi Kemacetan Diperkenalkan
Berita Terkini
8 Buffer Zone Disiapkan...
8 Buffer Zone Disiapkan Antisipasi Macet Horor Mudik 2025 di Pelabuhan Merak
48 menit yang lalu
Pemulihan Korban Banjir,...
Pemulihan Korban Banjir, PGN Bantu 3.000 Warga di Bekasi dan Jaktim
59 menit yang lalu
Mutasi Polri, 5 Kapolres...
Mutasi Polri, 5 Kapolres di Lampung Diganti
1 jam yang lalu
Siswa SDN di Cigombong...
Siswa SDN di Cigombong Bogor Ikuti Kegiatan MNC Peduli-MNC Land: Bermain sambil Belajar
1 jam yang lalu
Lebaran di Solo, Jokowi...
Lebaran di Solo, Jokowi Tak Gelar Open House di Rumah
2 jam yang lalu
Tingkatkan Kualitas...
Tingkatkan Kualitas SDM, Gubernur Kalteng Gagas Program Satu Rumah Satu Sarjana
2 jam yang lalu
Infografis
10 Bandara InJourney...
10 Bandara InJourney Airports Terbaik di Asia Pasifik 2024!
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved