Identitas Empat Penumpang Mobil yang Terseret Kereta di Grobogan
A
A
A
SEMARANG - Empat penumpang mobil Avanza tewas terpanggang setelah mobil yang ditumpanginya tertabrak Kereta Api Argo Bromo Anggrek di perlintasan tanpa palang pintu di Grobogan, Sabtu (10/5/2017).
Berdasarkan data yang dihimpun, empat korban tewas adalah Agus (60), Agus Abdullah (54), Ihsan Ngadikan (58), dan Bahtiar (30). Mereka beralamat di Dinar Mas Tembalang, Kota Semarang, Jawa Tengah.
Direktur Lalu Lintas Polda Jawa Tengah Kombes Pol Bakharuddin membenarkan insiden itu. "Sekarang petugas lalu lintas dan SPK Purwodadi (Polres Grobogan) dan Kapolsek berada di TKP, masih ditangani," ungkap Bakharuddin saat dihubungi KORAN SINDO via ponsel, Sabtu.
Informasi yang dihimpun, insiden terjadi pukul 10.35 WIB. Avanza itu bernomor polisi B 1937 UZQ. Lokasi tabrakan di Km 53/300 antara Stasiun Ngrombo, Sedadi. Mobil terseret sekira 500 meter hingga emplasemen Stasiun Sedadi.
Berdasarkan data yang dihimpun, empat korban tewas adalah Agus (60), Agus Abdullah (54), Ihsan Ngadikan (58), dan Bahtiar (30). Mereka beralamat di Dinar Mas Tembalang, Kota Semarang, Jawa Tengah.
Direktur Lalu Lintas Polda Jawa Tengah Kombes Pol Bakharuddin membenarkan insiden itu. "Sekarang petugas lalu lintas dan SPK Purwodadi (Polres Grobogan) dan Kapolsek berada di TKP, masih ditangani," ungkap Bakharuddin saat dihubungi KORAN SINDO via ponsel, Sabtu.
Informasi yang dihimpun, insiden terjadi pukul 10.35 WIB. Avanza itu bernomor polisi B 1937 UZQ. Lokasi tabrakan di Km 53/300 antara Stasiun Ngrombo, Sedadi. Mobil terseret sekira 500 meter hingga emplasemen Stasiun Sedadi.
(zik)