Rumah Ketua Fraksi PKS Ditembak, Polisi Periksa Rekaman CCTV

Kamis, 04 Mei 2017 - 11:20 WIB
Rumah Ketua Fraksi PKS...
Rumah Ketua Fraksi PKS Ditembak, Polisi Periksa Rekaman CCTV
A A A
TANGERANG - Aparat kepolisian tengah memeriksa rekaman Closed Circuit Television (CCTV) di rumah Ketua Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jazuli Juwaini, Ciputat, Kota Tangerang Selatan, Banten.

Kapolres Kota Tangerang Selatan AKBP Fadli Widiyanto mengatakan, pihaknya masih melakukan pemeriksaan kepada kamera CCTV di rumah Jazuli.

"Rekaman CCTV di rumah ada, sedang dalam proses pembelajaran," kata Fadli saat ditemui SINDOnews, di Mapolresta Tangerang Selatan, Kamis (4/5/2017).

Ditambahkan Fadli, penembakan terjadi pada Rabu 3 Mei 2017 pagi dan baru dilaporkan tadi malam. Pihaknya telah melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).

"Kami sudah melakukan olah TKP awal. Siang ini akan dilakukan olah TKP lagi oleh Bareskrim (Badan Reserse Kriminal) Polri untuk memastikan penembakan itu," katanya.

Diberitakan sebelumnya, rumah Ketua Fraksi PKS Jazuli Juwaini ditembaki orang tidak dikenal. Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam kasus penembakan itu. (Baca Juga: Rumah Ketua Fraksi PKS Ditembak Orang Tak Dikenal(mhd)
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1926 seconds (0.1#10.24)