Ini Rekam Jejak Pelarian Pembunuh Sadis Andi Lala

Minggu, 16 April 2017 - 11:25 WIB
Ini Rekam Jejak Pelarian...
Ini Rekam Jejak Pelarian Pembunuh Sadis Andi Lala
A A A
MEDAN - Pelarian Andi Lala (34), otak pelaku pembunuhan sekeluarga di Medan berakhir sudah. Tim Bunuh Culik (Buncil) Polda Sumut akhirnya bisa meringkus di tempat persembunyiannya di Jalan Lintas Rengat/Tembilahan, Desa Pekan Tua, Kecamatan Kempes, Kabupaten Inhil, Riau, Sabtu 15 April 2017.

Lantas bagaimana cerita pelarian Andi Lala hingga akhirnya bisa ditangkap? Berikut pemaparan SINDOnews, mulai dari pelarian hingga tempat terakhir Andi Lala ditangkap.

Minggu (9/4) sekitar pukul 00.30 WIB, tersangka Andi Lala bersama dua rekannya, Roni dan Andi Saputa dengan sadis membunuh Sumarni (60), Sri Aryani (40) (anak), Riyanto (40) (menantu), Naya (13), Gilang Laksono (8) (cucu), serta Kinara (4) (cucu), dalam kondisi kritis.

Sekitar pukul 12.00 WIB, Andi Lala bersama istrinya datang ke lokasi kejadian untuk berbela sungkawa, sekaligus menanyakan kondisi para korban, termasuk Kinara (4). Sekitar pukul 17.00 WIB, Andi Lala langsung meninggalkan lokasi kejadian setelah mengetahui, Kinara masih bisa diselamatkan dan sedang dalam perawatan medis.

Pada Senin (10/4), sekitar pukul 09.00 WIB, polisi menyergap rumah Andi Lala di Jalan Pembangunan II, Desa Skip, Kecamatan Lubuk Pakam, Deliserdang. Namun, tersangka berhasil kabur menggunakan mobil L300 dengan Nomor Polisi (Nopol) BK 1352 EZ. Polisi hanya bisa menggeledah rumahnya dan menemukan sejumlah barang bukti.

Di hari yang sama, sekitar pukul 12.00 WIB, polisi kembali menyergap mobil yang digunakan tersangka di disebuah SPBU Pagar Jati, Perbaungan. Namun, tersangka juga berhasil kabur ke sebuah hutan di Galang. Polisi kehilangan jejak tersangka.

Sekitar pukul 16. 45 WIB, Polda Sumut merilis foto tersangka Andi Lala ke media massa. Keesokan harinya Selasa (11/4), sekitar pukul 21.00 WIB, tersangka Roni, ditangkap di salah satu rumah temannya di kawasan Perbaungan, Sergei.

Sehari setelahnya Rabu (12/4), sekitar pukul 05.00 WIB. Andi Saputra ditangkap di salah satu rumah kerabatnya di Desa Sei Alim Ulu, Kecamatan Air Batu, Kabupaten Asahan.

Kamis (13/4), Direktur Ditreskrimum Polda Sumut Kombes Pol Nurfallah menyebut, Andi Lala berada di sebuah kawasan Hutan di Galang, Kabupaten Deliserdang. Jumat (14/4), sekitar pukul 21.00 WIB, Andi Lala terdeteksi berada di sebuah rumah di Jalan Lintas Rengat/Tembilahan, Desa Pekan Tua, Kecamatan Kempes, Kabupaten Inhil, Provinsi Riau.

Sabtu (15/4), Sekitar Pukul 04.00 WIB, Andi Lala ditembak karena melawan saat ditangkap. Sekitar pukul 05.10 WIB, Andi Lala diboyong ke Rumah Sakit (RS) terdekat untuk mendapatkan perawatan medis. Sekitar pukul 06.30 WIB, Andi Lala diboyong ke Polda Sumut untuk menjalani pemeriksaan.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0963 seconds (0.1#10.140)