Penyebab Tambang Meledak di Sawahlunto Diduga Ledakan Udara

Kamis, 30 Maret 2017 - 11:25 WIB
Penyebab Tambang Meledak di Sawahlunto Diduga Ledakan Udara
Penyebab Tambang Meledak di Sawahlunto Diduga Ledakan Udara
A A A
Berdasrkan penyelidikan Tim Teknik Tambang, CV. Bara Mitra Kencana dan kepolisian ledakan tambang di Kota Sawahlunto diakibatkan air blast atau ledakan udara di dalam lubang.

"Penyelidikan sementara, ledakan terjadi akibar air blast atau ledakan udara yang menumpuk akibat benturan di dalam lubang kemudian membakar partikel debu batu bara di dalam," ujar Kepala Teknik Tambang CV. Bara Mitra Kencana Andi Musnandar, Kamis (29/3/2017).

Dalam lubang tambang ini memiliki gas di kedalaman 100 meter lebih, itulah yang membuat terbakar namun tidak terbakar besar hanya udara saja.

Menurut Andi, salah satu bukti temuan adalah selang blower serta peralatan tambang tidak ada yang terbakar. "Yang terbakar itu hanya udara," ujarnya.

Dalam peristiwa tersebut dua pekerja tambang mengalami luka serius yakni Ridwan (38) dan Yusrizal (37).

Mereka di rujuk di RSUP. M. Djamil Padang karena mengalami luka bakar sekujur tubuh mencapai 84 persen. Sedangkan tiga orang lagi mengalami ganguan pernapasan serta 15 orang lain yang berada dalam lubang tambang tersebut selamat.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9354 seconds (0.1#10.140)