Tempat Pembuangan Sampah Bakal Disulap Jadi Objek Wisata

Rabu, 01 Maret 2017 - 20:43 WIB
Tempat Pembuangan Sampah Bakal Disulap Jadi Objek Wisata
Tempat Pembuangan Sampah Bakal Disulap Jadi Objek Wisata
A A A
MERANGIN - Tempat Pembuangan Akhir (TPA) sampah di Desa Langling Kecamatan Bangko, kabupaten Merangin, Jambi kedepannya akan disulap menjadi lokasi objek wisata yang akan dikunjungi banyak orang.

Pengelolaan sampah dengan prinsip Reduce, Reuce, Recycle (3R) berstandar nasional itu dijelaskan Bupati Merangin Al-Haris, Reduce yaitu mengurangi segala sesuatu yang menyebabkan terjadinya sampah.

Sedangkan Reuce yaitu kegiatan penggunaan sampah kembali secara langsung dan Recycle yaitu pemanfaatan kembali sampah setelah mengalami proses pengolahan. "Jadi prinsip 3R ini sangat aman dan ramah lingkungan," ujar Bupati Rabu (1/3/2017).

Melalui prinsip 3R lanjut bupati, kondisi pengelolaan sampah di TPA Langling tidak akan mengeluarkan bau tak sedap. Tak heran bila bupati akan membangun kawasan itu selain tempat pengelolaan sampah, juga sebagai objek wisata.

Saat ini kawasan TPA Langling sedang ditata sedemikian rupa, di sekeliling kolam pengelolaan limbah ditanami aneka pohon buah-buahan. Sedangkan di bagian lainnya dibuat kolam-kolam untuk budidaya ikan air tawar.

Kedepannya di sekitar kolam-kolam tersebut akan dibangun gazebo dan pondok-pondok tempat berteduh yang dilengkapi dengan kursi dan mejanya. Di kolam itu, para pengunjung bisa memancing aneka jenis ikan.

Menariknya, para pengunjung juga bisa menikmati aneka jenis ikan hasil pemancingan itu di lokasi tersebut. Bagi yang hobi bakar ikan bisa dipesan pada kantin yang disediakan. Selain itu ikan hasil pemancingan bisa juga dibawa pulang.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7803 seconds (0.1#10.140)