Carlo Tewu Road Show ke Enam Kabupaten

Kamis, 09 Februari 2017 - 19:11 WIB
Carlo Tewu Road Show ke Enam Kabupaten
Carlo Tewu Road Show ke Enam Kabupaten
A A A
MAMUJU - Setelah dilantik sebagai Pj Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar) oleh Mendagri Tjahjo Kumolo pada 30 Desember 2016, Carlo B Tewu langsung melakukan road show kunjungan kerja ke enam kabupaten di wilayah Sulbar. Dia ingin melihat secara langsung wilayah pemerintahan Sulawesi Barat sekaligus peninjauan sejumlah sarana dan infrasturktur.

Kunjungan kerja dimulai dari Kabupaten Majene dan Polewali Mandar pada 11 Januari 2017. Dilanjutkan di Kabupaten Mamasa pada 12 Januari 2017 dan Kabupaten Mamuju pada 13 Januari 2017.

Di Kabupaten Mamuju, sejumlah pembangunan Pemprov Sulbar ditinjau, antara lain pembangunan jalan arteri, pembangunan Rumah Sakit Tipe B Provinsi Sulbar, serta melakukan kunjungan ke Kantor KPU dan Bawaslu Sulbar untuk melihat kesiapan Pelaksanaan Pemilukada Sulbar.

Di Kabupaten Mateng pada 19 Januari 2017, Carlo beserta rombongan melakukan pantaun pembangunan PLTU Mamuju di Belang-belang. Saat di Kabupaten Matra pada 20 Januari 2017, Carlo B Tewu melakukan kunjungan ke PT Tanjung Sarana Lestari dan Tambak Udang Vaname.

Pada kunjungan tersebut, Carlo B Tewu didampingi unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda). Pada setiap kabupaten yang dikunjungi, jenderal bintang dua tersebut juga menyempatkan diri melihat langsung kondisi pelayanan di setiap kabupaten.

Ada dua hal yang sering ditekankan oleh Carlo, yakni netralitas ASN dan menjauhi pungli. Carlo menegaskan agar ASN tidak melanggar aturan. “Mari kita mematuhi peraturan dan disiplin terhadap hal-hal yang telah diatur. Bekerja sesuai dengan waktu yang telah ditentukan dan jangan korupsi waktu,” katanya.
(wib)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6105 seconds (0.1#10.140)