Seorang Mahasiswi Terseret Arus Sungai Kedunglarangan Pasuruan

Rabu, 25 Januari 2017 - 03:22 WIB
Seorang Mahasiswi Terseret...
Seorang Mahasiswi Terseret Arus Sungai Kedunglarangan Pasuruan
A A A
PASURUAN - Seorang mahasiswi, Felansia Indriani (21), terseret arus Sungai Kedunglarangan, Pasuruan, Jawa Timur, Selasa (24/1/2017) malam. Sementara, teman cowoknya, Wahyudi (21) berhasil menyelamatkan diri setelah tersangkut pohon.

Menurut saksi mata, Arie, kejadian bermula saat Wahyudi membonceng Felansia dengan mengendarai sepeda motor Yamaha Vixion. Keduanya melintasi jalur pintas di sekitar Sungai Kedunglarangan, tepatnya dari Dusun Tamanan, Desa Oro-oro Ombo, Kecamatan Rembang, Kabupaten Pasuruan menuju Kelurahan Kolursari, Kecamatan Bangil.

Sebelumnya, keduanya sudah diperingatkan oleh warga agar tak melewati jalan yang menghubungkan dua kampung ini. Meski begitu, keduanya tetap nekat melintasi hingga musibah tak bisa dihindari karena banjir kiriman dari wilayah lebih tinggi seperti Kabupaten Malang.

Air sungai meluap dan menerjang dua mahasiswa kesehatan swasta di Pandaan, Kabupaten Pasuruan itu. Wahyudi selamat setelah bisa berenang dan menepi ke bibir sungai hingga tersangkut di pepohonan. Namun, Felansia bersama kendaraannya hilang.

Kejadian ini dilaporkan ke aparat kepolisian setempat dan diteruskan ke Basarnas untuk melakukan pencarian korban.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1857 seconds (0.1#10.140)