Bawa Sabu, Oknum Polisi Ditangkap di Pelabuhan

Selasa, 15 November 2016 - 16:37 WIB
Bawa Sabu, Oknum Polisi...
Bawa Sabu, Oknum Polisi Ditangkap di Pelabuhan
A A A
NONGSA - Oknum Polisi Brigadir S yang pernah bertugas di Polres Lingga ditangkap Propam Polda Kepri terkait narkoba di Pelabuhan Jagoh, Singkep Barat, Kabupaten Lingga, Sabtu 12 November 2016.

"Iya, yang bersangkutan pernah dinas di Lingga, karena bermasalah dilakukan pembinaan pelanggaran disiplin oleh Propam Polda Kepri," kata Pelaksana Tugas Kabid Humas Polda Kepri Akbp S Erlangga, Selasa (15/11).

Keterlibatan oknum Brigadir S, sambungnya, tengah dilakukan proses sidik pidana oleh Polres Lingga dan sedang menjalani kode etik oleh Propam Polda Kepri.

"Masih dalam sidik, apakah yang bersangkutan terlibat dengan jaringan narkoba di Lingga atau tidak," jelas Erlangga.

Brigadir S ditangkap setelah turun dari kapal Feri Oceana yang ditumpanginya dari Batam menuju Lingga karena kedapatan membawa narkoba jenis sabu. Kemudian ia membuang barang bukti tersebut ke laut.

Dari tangan pelaku, polisi berhasil mendapatkan barang bukti jenis sabu yang dibungkus dalam kantong plastik yang mengapung di air usai dibuang pelaku saat mengetahui akan di tangkap.

"Saat ini yang bersangkutan tengah menjalani pemeriksaan oleh Propam Polda Kepri untuk penanganan lebih lanjut," pungkasnya.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6311 seconds (0.1#10.140)