Aktivitas Warga Dua Dusun di Poso Berangsur Normal

Jum'at, 19 Agustus 2016 - 10:24 WIB
Aktivitas Warga Dua...
Aktivitas Warga Dua Dusun di Poso Berangsur Normal
A A A
POSO - Aktivitas warga di Dusun Sipatuo dan Dusun Sipatokkong, Desa Kilo, Kecamatan Poso Pesisir Utara, Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah, pada hari ini, Jumat (19/8/2016) berangsur normal setelah dua hari terakhir mereka tidak berani ke kebun. Hal ini menyusuk kontak tembak antara pasukan gabungan TNI-Polri dengan dua anggota kelompok Santoso.

Dusun Sipatuo dan Dusun Sipatukong yang berbatasan dengan hutan pegunungan dihuni sekitar 300 keluarga yang umumnya bekerja sebagai petani kebun kakao.

Uci, seorang warga setempat mengatakan, warga sempat ketakutan saat mendengar suara rentetan tembakan dari kejauhan. Saat kejadian baku tembak itu warga langsung memilih untuk meninggalkan kebun dan kembali ke rumah masing-masing.

Namun, setelah evakuasi terhadap jenazah terduga teroris Ibrohim pada Kamis kemarin, warga sudah mulai kembali beraktivitas di kebun, meskipun masih menghindari lokasi-lokasi yang dinilai rawan berdasarkan imbauan Pemerintah Desa Kilo.

Hingga Jumat ini, aparat TNI-Polri masih memantau ketat lokasi di sekitar hutan pegunungan yang berada di wilayah Poso Pesisir Utara, Kabupaten Poso. Konsentrasi pasukan terlihat di salah satu lokasi yaitu di Dusun Sipatuo dan Dusun Sipatukkong di Desa Kilo.

Berdasarkan informasi yang diperoleh dari Satgas Operasi Tinombala 2016, upaya pengejaran terhadap sisa anggota kelompok Santoso yang kini tersisa 15 orang pascatewasnya Ibrohim, tetap dilakukan dalam bentuk patroli dan penyisiran di tempat persembunyian kelompok itu.

Satgas Tinombala kini mengonsentrasikan pengejaran di tiga sektor yaitu sektor 1 meliputi Kecamatan Poso Pesisir Utara, sektor 2 di Kecamatan Poso Pesisir, dan sektor 3 di Kecamatan Poso Pesisir Selatan.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1274 seconds (0.1#10.140)