Kapentak Lanud Soewondo Akui Ada Anggotanya Pukul Wartawan

Senin, 15 Agustus 2016 - 23:37 WIB
Kapentak Lanud Soewondo...
Kapentak Lanud Soewondo Akui Ada Anggotanya Pukul Wartawan
A A A
MEDAN - Kepala Penerangan dan Perpustakaan (Kapentak) Lanud Soewondo Mayor Sus Jhoni Tarigan akhirnya mengakui adanya aksi pemukulan terhadap wartawan media cetak dan elektronik. Sebelumnya, Jhoni mengaku, hal itu tak dilakukan oleh prajuritnya.

"Komandan sudah bilang, Kolonel Pnb Arifin Syahrir meminta maaf secara pribadi dan dinas, atas masalah itu," kata Jhoni melalui ponsel selulernya.

Ditanya soal aksi sweeping, hal itu memang dilakukan oleh seluruh anggota. Namun, kata Jhoni, itu dilakukan untuk mencari warga yang melempar batu kepada anggota TNI AU bernama Wiwin. Akibat itu, menurut Jhoni, kepala Wiwin bocor.

"Perintah enggak ada. Sweeping itu dilakukan karena ada anggota kena lempar batu. Betul ini, enggak bohong. Yang jelas, kepala anggota kita berdarah. Di mana kenanya, saya enggak tahu persis," kata Jhoni.

Menurut Jhoni, soal penyanderaan warga yang dilakukan prajurit TNI AU sudah dilepas. "Soal disandera, sudah dilepas," jelasnya.

Dia menambahkan, aksi pemukulan terhadap warga itu tak benar dilakukan. Soal aksi penembakan terhadap warga, Jhoni menepisnya.

"Setelah saya hubungi pejabat-pejabat di batalyon, ada melakukan penembakan, namun hanya sekali. Itu pun ke atas. Kami mencari orang yang melempari batu. Dan kami juga ada temukan ketapel serta panah beracun yang mungkin dipakai warga untuk melukai anggota. Kami tegaskan, kita tidak ada menembak warga," pungkasnya.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0791 seconds (0.1#10.140)