Kecelakaan, Anggota TNI AU Pekanbaru Tewas

Jum'at, 12 Agustus 2016 - 09:04 WIB
Kecelakaan, Anggota TNI AU Pekanbaru Tewas
Kecelakaan, Anggota TNI AU Pekanbaru Tewas
A A A
PEKANBARU - Kecelakaan maut terjadi di Jalan Lintas Timur di Desa Kiyap Jaya, Kecamatan Bandar Seikijang, Kabupaten Pelalawan, Riau, Kamis 11 Agustus 2016 malam. Dalam laka lantas itu Anggota TNI AU Pekanbaru Rio Rahman Pane tewas.

Kecelakaan ini melibatkan satu unit truk dengan mobil minibus jenis Toyota Avanza. Saat ini sopir truk sudah diamankan untuk pemeriksaan.

"Korban merupakan anggota TNI dari Pangkalan Udara (Lanud) Roesmin Nurjadin Pekanbaru. Dia mengalami luka parah pada bagian kepala ," ucap Kapolres Pelalawan AKBP Ari Wibowo,

Kecelakaan maut itu terjadi sekitar pukul 21.00 WIB. Saat itu mobil Avanza yang dikemudikan Syamsudin (51) bergerak dari arah Pekanbaru menuju Pelalawan.

Saat di lokasi kejadian perkara, mobil yang sarat penumpang itu mencoba menyalip sebuah mobil di depannya.

Saat menyalip ditikungan tanjam dan mendaki itu muncul truk BM 8025 CJ yang dikemudikan Sandi Harahap. Karena jalan kedua kendaraan itu dalam kondisi melaju kencang, kecelakaan tidak bisa dihindarkan.

Selain korban tewas, empat penumpang mobil minibus mengalami luka-luka. Mereka adalah, Musdalipa (18) yang merupakan seorang pelajar. Kedua adalah Siska Utama (17) yang juga pelajar, Marta (17) pelajar dan Zainudin (22) seorang mahasiswa.

"Empat korban itu ada yang mengalami luka patah tulang,luka robek dan memar," pungkasnya.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3757 seconds (0.1#10.140)