Seorang Pemandu Lagu di Bali Positif Narkoba

Kamis, 23 Juni 2016 - 07:15 WIB
Seorang Pemandu Lagu...
Seorang Pemandu Lagu di Bali Positif Narkoba
A A A
DENPASAR - Lima pengunjung dan seorang pemandu lagu di tempat hiburan malam di Bali positif narkoba. Hal tersebut terungkap setelah Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Bali melakukan sidak tempat hiburan di wilayah Denpasar dan Badung, Kamis (23/6/2016) dini hari.

Kabid Pemberantasan BNNP Bali AKBP I Ketut Arta mengatakan, saat sidak di sebuah klub malam, pihaknya mendapatkan satu orang pemandu lagu berinisial AL positif narkoba.

Sedangkan di tempat hiburan lainnya pihaknya mendapatkan lima orang penyalahguna narkoba, yang kesemuanya pengunjung. Mereka adalah CC, WW, KP, SW, dan PL.

"Kami tadi operasi narkoba dan mendapati beberapa pengunjung dan pemandu lagu positif narkoba. Ada tiga tempat hiburan yang kami sidak tapi yang positif ada dua (tempat hiburan)," ungkapnya.

Menurutnya, terhadap para pengguna narkoba akan dilakukan assesment.

"Giat ini akan dilakukan secara rutin dan berkesinambungan. Bukan hanya di tempat hiburan malam, bisa di tempat kos-kosan atau tempat lainnya yang kami perkirakan rawan penyalahguna dan peredaran narkotika," ujarnya.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2170 seconds (0.1#10.140)