2 Mobil, 4 Motor dan 1 Rumah Hanyut Diterjang Banjir

Selasa, 26 April 2016 - 04:04 WIB
2 Mobil, 4 Motor dan...
2 Mobil, 4 Motor dan 1 Rumah Hanyut Diterjang Banjir
A A A
MERANGIN - Banjir bandang menerjang Desa Ngaol, Kecamatan Tabir Barat, Kabupaten Merangin, Jambi, Senin malam (25/4/2016). Akibatnya dua mobil, empat motor dan satu rumah hanyut terbawa derasnya arus banjir.

Informasi yang berhasil dihimpun menyebutkan banjir ini datang dengan tiba-tiba sekitar pukul 21.30 WIB malam tadi akibat meluapnya Sungai Barang Tabir. Bukan saja banjir, namun bukit setinggi lima belas meter juga longsor sehingga menutup akses jalan menuju lokasi banjir bandang.

Belum ada informasi adanya korban jiwa, namun dua mobil dan empat motor yang diduga milik penambang ilegal hanyut terbawa derasnya arus banjir.

Kabag Ops Polres Merangin AKP Ike Yulianto saat dikonfirmasi membenarkan adanya banjir bandang di lokasi tersebut.
"Sejak sore tadi Merangin diguyur hujan, dan tadi dilaporkan di wilayah Ngaol terjadi banjir bandang dan menghanyutkan harta benda warga, hingga saat ini belum ada laporan korban jiwa," jelas Ike saat dihubungi via telepon, Selasa (26/4/2016).Dikatakannya saat ini personil baik dari TNI dan Polri telah menuju lokasi bencana.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2307 seconds (0.1#10.140)