Citanduy Meluap, Tiga Desa di Ciamis Terendam Banjir

Kamis, 17 Maret 2016 - 15:13 WIB
Citanduy Meluap, Tiga...
Citanduy Meluap, Tiga Desa di Ciamis Terendam Banjir
A A A
CIAMIS - Hujan deras yang mengguyur Ciamis sepanjang malam menyebabkan aliran sungai Citanduy yang melintasi Kecamatan Panumbangan meluap hingga menyebabkan banjir.

Setiadkanya ada tida desa yang terendam akibat luapan Sungai Citanduy yakni Desa Kertaraharja, Desa Tanjungmulya dan Desa Panumbangan.

Luapan sungai Citanduy juga menggenangi sawah milik warga yang sudah siap panen sekitar 50 hektar, sehingga para petani mengalami kerugian dan dipastikan gagal panen.

Jalan Kabupaten yang menghubungkan Kecamatan Panumbangan dan Kecamatan Panjalu tidak luput dari rendaman banjir, genangan air hampir sepaha orang dewasa dengan panjang lebih dari 100 meter.

Arus lalu-lintas pun lumpuh, banyak kendaraan roda dua yang mogok di tengah jalan lantaran memaksa melajukan kendaraaannya di genangan banjir. Satu-satunya cara dengan diakut menggunakan gerobak.

"Rumah yang terendam sekitar 436 rumah, untuk sawah sekitar 50 hektar, untuk korban jiwa tidak ada," ungkap Ketua Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kabupaten Ciamis Ade Waluya di lokasi banjir, Kamis (17/3/2016).

Dikatakan, banjir tersebut merupakan banjir musiman yang sering terjadi setiap satu tahun sekali, akibat semakin dangkal dan menyempitnya sungai Citanduy.

"Memang supaya banjir tidak terjadi setiap tahunnya harus ada normalisasi sungai, pengerukan dan perbaikan tanggul," ucapnya.

Saat ini, Tagana, BPBD Ciamis dan Dinas Sosial Ciamis telah memberikan bantuan berupa sembako kepada warga yang terkena banjir.

Sebagian warga sekarang masih tetap bertahan di rumahnya masing-masing, namun rumah yang tergenang cukup parah diimbau untuk mengungsi ke rumah kerabatnya.

"Sekarang banjir sudah mulai surut, tetapi kemungkinan kalau sore hujan, sungai akan kembali meluap, jadi kita himbau kepada warga untuk tetap waspada," ungkapnya.
(nag)
Berita Terkait
Presiden AS Joe Biden:...
Presiden AS Joe Biden: Jakarta Tenggelam 10 Tahun Mendatang
Hal yang Dilakukan Ketika...
Hal yang Dilakukan Ketika Terjadi Bencana Banjir Bandang
Sejumlah Wilayah di...
Sejumlah Wilayah di Bekasi Masih Tergenang Banjir
Simak! Ini 10 Langkah...
Simak! Ini 10 Langkah Penyelamatan Diri dari Bencana Banjir
Tiga Orang Dikabarkan...
Tiga Orang Dikabarkan Hilang Terseret Banjir Bandang Sukabumi
Beberapa Kota di dunia...
Beberapa Kota di dunia yang Menjadi Langganan Banjir
Berita Terkini
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya...
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya Menteri yang Dihukum Mati karena Korupsi di Indonesia
4 menit yang lalu
MNC Peduli dan MNC Land...
MNC Peduli dan MNC Land Adakan Giat Literasi di SDN Pangarakan 02 Srogol Cigombong
8 menit yang lalu
UAD Yogyakarta: Hak...
UAD Yogyakarta: Hak Imunitas Halangi Penegakan Hukum dan Buat Jaksa Tak Tersentuh
15 menit yang lalu
BPBD Kota Bekasi Sebut...
BPBD Kota Bekasi Sebut Pengungsi Banjir Telah Kembali ke Rumah
1 jam yang lalu
Sekdes di Rembang Ditahan...
Sekdes di Rembang Ditahan Kejaksaan Gara-gara Korupsi Dana Desa Rp400 Juta untuk Game Online
1 jam yang lalu
Warga Bogor Tewas Kecelakaan...
Warga Bogor Tewas Kecelakaan di Cinere Depok, Sopir Truk Ekspedisi Diamankan
2 jam yang lalu
Infografis
7 Masjid Tua di Jakarta...
7 Masjid Tua di Jakarta yang Ikonik dan Sarat Sejarah Islam
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved